Macam-Macam Khasiat Saffron Untuk Kesehatan

Pernah dengar kata saffron? Saffron adalah rempah rempah atau bumbu yang berasal dari jenis bunga Crocus Sativus. Saffron sebagai rempah rempah berfungsi sebagai penyedap, pewarna, dan perasa makanan alami. Bentuknya hampir menyerupai benang halus yang tipis dan berwarna merah khas.

Saffron sendiri terkenal dengan harganya yang sangat fantastis karena mencapai 5.000 USD. Hal ini karena proses budidaya saffron membutuhkan penanganan khusus sehingga tidak mudah. Namun, sebanding dengan harganya, saffron memiliki banyak kegunaan bagi kesehatan yang menjadikannya semakin istimewa. Lalu, apa saja kegunaan saffron? Yuk, simak pembahasan Kania mengenai kegunaan saffron di bawah ini!

Saffron sebagai Sumber Antioksidan 

amazon.com

Saffron mengandung variasi komponen dari tanaman alami yang dapat berfungsi sebagai antioksidan. Sementara, dengan mengonsumsi antioksidan, tubuh manusia bisa terlindungi dari serangan zat radikal bebas serta oksidasi karena stres.

Beberapa komponen antioksidan pada saffron antara lain adalah crocin, crocetin, safranal dan kaempferol. Nah, gabungan komponen inilah yang menciptakan warna merah yang khas pada saffron serta efek antidepresan yang ampuh sekaligus melindungi sel otak dari penurunan dan anti radang.

Saffron untuk Mengobati Gejala Depresi

amazon.com

Saffron disebut juga sebagai rempah matahari. Hal ini bukan hanya karena warnanya yang cerah, tetapi karena saffron juga bisa meningkatkan mood seseorang layaknya mendapat siraman kehangatan dari sang Surya.

Dari kurang lebih lima studi menyebutkan bahwa suplemen dengan saffron memiliki efek yang efektif dalam mengobati gejala depresi ringan hingga sedang. Manfaat saffron ini bisa disamakan dengan obat medis yang biasa digunakan  untuk mengatasi depresi. Namun, tenang saja karena efek samping dari saffron lebih aman dibandingkan obat depresi lainnya.

Saffron Memiliki Kandungan Anti Kanker

twitter.com

Karena sifatnya yang tinggi antioksidan, maka tidak heran jika saffron juga dikatakan sebagai bahan alami pencegah kanker. Dalam studi organ dalam, saffron dan komponen kandungan di dalamnya telah terbukti secara selektif membunuh sel kanker usus dan juga menekan pertumbuhannya tanpa merusak sel sehat, seperti pada umumnya di pengobatan kemoterapi.

Bukan hanya untuk sel usus, saffron juga dipercaya bisa diaplikasikan pada pengobatan kanker kulit, tulang sumsum, prostat, paru-paru, payudara, serviks, dan sel kanker lainnya. Namun, hal ini tetap membutuhkan riset lebih lanjut.

Saffron untuk Mengurangi Gejala PMS

creativemarket.com

Bagi kaum hawa yang sering mengeluh saat gejala PMS atau Post Menstrual Syndrome datang sewaktu menjelang haid, boleh nih mencoba saffron untuk meredakannya. Sebuah studi menemukan bahwa wanita pada usia 20-45 tahun yang mengonsumsi saffron akan berkurang gejala sakit kepala dan sakit atau kram haidnya. Pada saat yang bersamaan, saffron juga menghilangkan rasa kecemasan dan stress.

Saffron Membantu Menurunkan Berat Badan

medium.com

Memiliki masalah berat badan? Coba dulu konsumsi suplemen saffron atau minum satu gelas teh seduh saffron. Pasalnya, mereka yang pernah mengonsumsi saffron sudah mendapatkan manfaat berupa rasa kenyang yang lebih lama. Dengan demikian, frekuensi ngemil akan berkurang dan berat badan pun menurun.

Sayangnya, belum ada penjelasan spesifik secara medis tentang kaitan saffron dengan penurunan berat badan. Akan tetapi, para ahli meyakini kalau saffron punya efek untuk membuat mood menjadi positif sehingga mengurangi minat ngemil.

Saffron Mampu Memperbaiki Retensi Memori

thailandmedical.news

Studi terakhir pada saffron menunjukkan bahwa ekstrak saffron, terutama pada kandungan crocin ampuh untuk memperbaiki sel-sel otak yang mengalami penurunan. Di Jepang, saffron sering dijual dalam bentuk kapsul dan digunakan sebagai pengobatan penyakit parkinson, keluhan penurunan daya ingat, dan anti radang.

Saffron sebagai Bahan Kecantikan Alami

bergerpaints.com

Studi menunjukkan bahwa saffron punya efek menyerap sinar UV secara alami berkat komponen flavonoid, seperti kaempferol dan quercetin yang ada di dalamnya. Dengan demikian, jangan heran jika kamu menemukan bahan saffron ini di dalam produk krim tabir surya ataupun krim wajah. Walaupun saffron tidak punya efek melembapkan kulit, saffron tetap punya manfaat untuk kulit wajah dari segi whitening atau memutihkan.

Bagaimana, setelah melihat macam-macam kegunaan saffron di atas, tertarik untuk mencobanya? Nah, bagi kamu yang ingin merasakan kegunaan saffron tadi, siap-siap untuk merogoh kocek, ya karena harganya yang tergolong mahal. Selamat mencoba!

Jangan lupa, baca juga artikel dengan informasi dan inspirasi bermanfaat lainnya hanya di Dekoruma. Tak hanya artikel saja, kamu juga bisa menemukan aneka produk rumah tangga berkualitas. Dekoruma jual meja rias, sofa, hingga pernik kecil seperti peralatan memasak.

Selain itu, ada pula jasa pembuatan kitchen set untuk di berbagai daerah di kota-kota besar. Mulai dari kitchen set Jakarta, Bandung, Medan, hingga kitchen set Surabaya. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung saja cek dan kepoin laman Dekoruma!