Inspirasi Gambar Rumah 2 Lantai Untukmu

Tidak dapat dimungkiri, denah rumah dua lantai merupakan salah satu denah yang kerap menjadi favorit bagi hunian keluarga. Dengan denah rumah dua lantai, semua anggota keluarga bisa berkumpul dengan memanfaatkan ruang yang ada di tengah dan juga menikmati privasi di kamar tidur masing-masing.

Nah, bagi kamu yang sedang mencari inspirasi denah rumah dua lantai, berikut ini Kania sudah menyiapkannya untukmu. Penasaran seperti apa? Yuk, langsung saja intip di bawah ini!

Denah Rumah 2 Lantai yang Mungil

paintingvalley.com

Bukan tidak mungkin bagi rumah mungil untuk menggunakan denah rumah dua lantai agar tampil maksimal. Melalui pengaplikasian denah rumah dua lantai pada rumah mungil di atas, terlihat ada empat kamar tidur, di mana semuanya ditempatkan pada lantai atas. Masih di lantai yang sama, terdapat dua kamar mandi yang masing-masing dilengkapi dengan closet duduk yang disertai bidet, bak mandi, dan wastafel.

Sementara, lantai dasar pada denah rumah dua lantai ini lebih difokuskan untuk ruang-ruang utama. Uniknya, denah rumah dua lantai ini memiliki area lounge yang bisa difungsikan untuk menerima tamu sekaligus bersantai atau nongkrong bersama keluarga. Untuk bagian belakang denah rumah dua lantai ini dikhususkan untuk kegiatan makan.

Denah Rumah 2 Lantai Bergaya Minimalis

google.com

Bagi pecinta gaya rumah minimalis sederhana, denah rumah dua lantai yang satu ini sangat cocok untukmu. Fokus denah rumah dua lantai ini lebih kepada pemanfaatan ruang outdoor yang dipenuhi rumput dan tanaman hijau. Area lantai dasarnya mengusung konsep open space karena sangat minim sekat sehingga terlihat lebih lapang dan tidak ribet.

Sementara itu, pada lantai atas denah rumah dua lantai ini menampilkan tiga kamar tidur yang saling berjejer dan compact, tapi tetap personal. Jangan lupa, aplikasikan palet warna minimalis dan furnitur yang matching agar denah rumah dua lantai ini makin cantik.

Denah Rumah 2 Lantai dengan Ruang Terbuka

pinterest.com

Denah rumah dua lantai ini sangat asyik untuk dihuni. Lengkap dengan garasi mobil, denah rumah dua lantai ini juga memiliki area foyer alias ruang terbuka yang cukup luas. Dengan adanya area foyer, maka tamu yang berkunjung pasti akan melewatinya setelah masuk melalui pintu depan untuk menuju ke ruang tamu. Denah rumah dua lantai ini memiliki kesan santai dan nyaman, termasuk pada lantai atas yang juga sangat apik.

Denah Rumah 2 Lantai untuk Keluarga Mewah

mojohomes.com.au

Denah rumah dua lantai yang satu ini sudah sangat cukup untuk memenuhi semua kebutuhan keluarga yang menginginkan fasilitas ekstra. Denah rumah dua lantai ini dilengkapi dengan home theatre beserta perabot fungsional, ruang belajar atau ruang kerja pribadi, dan juga empat kamar tidur yang sangat leluasa.

Selain itu, denah rumah dua lantai ini juga terstruktur dengan sangat efisien serta memiliki kesinambungan antar ruang yang pas. Meskipun denah rumah dua lantai ini memiliki ukuran lahan yang cukup luas, tetap gunakan furnitur multifungsi agar lebih hemat tempat.

Denah Rumah 2 Lantai Khusus Istirahat

simplyadditions.com

Denah rumah dua lantai ini khusus hanya menyorot pada kebutuhan lantai atas yang diperuntukkan sebagai tempat beristirahat, di mana terdapat tiga kamar tidur yang cukup luas. Selain itu, pada lantai atas denah rumah dua lantai ini juga terdapat dua kamar mandi bersebelahan yang masing-masingnya memiliki

bathtub,
closet, dan wastafel. Tak lupa, ada juga ruang serbaguna di bagian belakang.

Keluarga baru bisa dengan bebas mendesain lantai dasar pada denah rumah dua lantai ini. Biasanya bagian lantai dasar lebih difungsikan untuk kebutuhan berkumpul, misalnya ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dapur, hingga area outdoor jika masih ada sisa lahan.

Bagaimana, sudah menemukan denah rumah dua lantai pilihanmu? Selamat mewujudkan denah rumah impian!

Selain inspirasi di atas, kamu juga bisa menemukan model denah rumah lainnya di Dekoruma, lho! Tak hanya itu saja, Dekoruma juga menyediakan aneka produk rumah tangga berkualitas untuk melengkapi hunian dua lantai milikmu, seperti furnitur, peralatan rumah tangga, hingga dekorasi. Pilihan mereknya pun sangat beragam, Dekoruma jual Livien, Heim Studio, VIVERE, dan Claris.

Ada juga aneka jenis kasur yang tersedia dalam berbagai ukuran sehingga dapat kamu sesuaikan dengan kamar tidurmu. Beberapa di antaranya adalah spring bed Dunlopillo, The Luxe, dan Comforta. Dekoruma juga jual sprei dengan aneka motif untuk melindungi kasurmu, lho! Tunggu apa lagi? Yuk, lengkapi semua kebutuhan rumahmu bersama Dekoruma!