Ide Desain Kamar Tidur Warna Lavender yang Cantik

Hampir setiap orang pasti ingin memiliki desain kamar tidur yang sesuai dengan kepribadiannya atau paling tidak berdasarkan apa yang mereka suka. Hal ini tak terkecuali untuk kaum hawa yang sifatnya sangat feminin. Nah, salah satu rekomendasi warna cat kamar yang sangat cocok untuk sifat feminin adalah kamar tidur dengan warna lavender.

Warna lavender sendiri merupakan perpaduan antara warna biru dan merah yang pucat. Dengan kata lain, warna lavender juga merupakan turunan dari warna ungu. Nah, warnanya yang cerah ini juga mampu menciptakan suasana yang lebih menenangkan. Oleh karena itu, tidak heran jika warna lavender paling cocok diaplikasikan pada kamar tidur. Kalau masih bingung dalam penerapannya, intip inspirasi desain kamar tidur warna lavender dari Kania berikut ini, yuk!

1. Warna Lavender dengan Motif Bunga Pink

mobykan.com

Bingung memilih desain kamar antara warna lavender atau motif bunga-bunga? Kenapa tidak coba menggabungkan keduanya saja? Dengan pengaplikasian yang tepat, kamu bisa menciptakan desain kamar tidur yang kamu banget, seperti inspirasi di atas. Warna lavender bisa kamu terapkan pada salah satu bagian dinding, sementara sisi lainnya untuk motif bunga favoritmu.

Selain pada dinding, hadirkan juga aneka dekorasi yang senada dengan warna lavender dan warna pink dari motif bunga, seperti karpet ungu tua, storage violet, atau dudukan kursi pink. Nah, kalau kamu merasa kamarmu jadi agak monoton, gunakan perabot warna putih untuk lebih menghidupkan desain kamarmu. Untuk kesan yang lebih fresh, bisa juga tambahkan tanaman hias & vas di beberapa titik.

2. Warna Lavender dengan Aneka Hiasan Dinding

pinterest.com

Bagi kamu yang hobi melukis atau suka memajang aneka hiasan di dinding, inspirasi kamar tidur warna lavender yang satu ini pasti akan memikat hatimu. Seluruh permukaan tembok kamar ini dilapisi oleh cat warna lavender dan dipenuhi dengan aneka hiasan dinding, seperti lukisan, gambar-gambar abstrak, dan karya seni montase.

Sementara itu, bagian plafon dibalut oleh warna putih yang membuat tampilan kamar tidur jadi manis dan menawan. Untuk memaksimalkan kesan feminin dari kamar tidur warna lavender ini, kamu bisa membingkai lukisan atau hasil karyamu dengan bingkai foto warna putih.

3. Warna Lavender Minimalis Elegan

homedit.com

Inspirasi kamar tidur warna lavender yang luas ini mengusung konsep minimalis elegan. Warna lavendernya bisa kamu hadirkan melalui gorden jendela, dekorasi, dan tempat tidur beserta headboard-nya. Supaya kamarmu terlihat lebih hidup, jangan gunakan sprei dengan warna lavender juga. Sebaiknya, pilihlah warna-warna yang netral tanpa motif, seperti putih atau krem polos. Namun, jika ada sedikit pola warna lavender pada sprei kasur dan sarung bantal tidak menjadi masalah.

Setelah berhasil menciptakan warna lavender yang feminin pada kamar tidurmu, sekarang kesan minimalis elegannya bisa dihadirkan melalui perabotan atau furnitur fungsional yang akan digunakan. Coba gunakan side table atau laci dengan material kaca. Kamu juga bisa menggunakan lampu gantung kristal untuk memberikan sentuhan mewah.

4. Kombinasi Warna Lavender dengan Motif Burung

hgtv.com

Tidak suka dengan desain kamar tidur warna lavender yang terlalu polos? Kalau begitu, coba kombinasikan dengan wallpaper dinding bermotif atau bergambar, misalnya saja gambar burung warna lavender yang seakan-akan sedang terbang di kamar tidur ini. Motifnya yang tidak terlalu besar ataupun kecil membuat kamar jadi terlihat lebih lapang.

Letakkan tempat tidur di sudut ruangan dekat jendela supaya kamar tidur lebih efisien tidak terlihat berantakan. Kalau kamu merasa masih ada yang kurang, kamu bisa menambahkan beberapa stool senada dan juga karpet besar warna lavender yang berpola. Tak lupa, kehadiran kursi malas gantung pada kamar tidur warna lavender ini membuat suasana jadi makin nyaman.

5. Warna Lavender pada Kamar Anak

houzz.com

Jika anakmu juga ingin memiliki kamar tidur warna lavender, kamu bisa contek inspirasi desain yang satu ini. Aplikasikanlah warna lavender pada dinding dan furnitur dengan pola yang tidak terlalu kekanak-kanakan, seperti pola garis-garis atau zig-zag pada armchair, tempat tidur, dan sarung bantal di atas. Dengan demikian, kamar tidur anak warna lavender tetap bisa digunakan hingga si Kecil mulai beranjak dewasa.

Selain putih, warna lavender juga bisa dipadukan dengan warna cokelat atau merah tua yang kontras, lho! Tenang saja, dengan pengaplikasian yang tepat, kedua warna tersebut tidak akan membuat kamar tidur jadi norak atau kehilangan keindahannya, tapi justru komposisi warnanya jadi lebih seimbang.

Kelima inspirasi desain kamar tidur warna lavender tadi bisa kamu tiru untuk menambah kesan feminin yang sesuai dengan kepribadianmu. Jangan lupa gunakan juga aromaterapi dengan aroma bunga lavender yang secara efektif bisa membuat tidurmu makin nyenyak dan menenangkan, ya! Selamat mendesain!

Baca juga artikel dengan inspirasi menarik lainnya hanya di Dekoruma! Dekoruma menyediakan aneka tips dan trik seputar rumah, mulai dari inspirasi desain ruang hingga cara membasmi kecoa dan binatang lainnya. Selain artikel, kamu juga bisa menemukan aneka furnitur dan dekorasi berkualitas dengan harga bersahabat.

Ada juga aneka jenis kasur dari berbagai merek. Dekoruma jual spring bed Dunlopillo, Comforta, dan King Koil. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung saja kepoin laman Dekoruma!