Inspirasi Ruang Makan Homey Bertema Japandi

Luas hunian terbatas, tapi kamu memerlukan ruang makan yang multifungsi? Salah satu opsinya adalah menerapkan desain interior Japandi. Konsep interior ala Japanese Scandinavian ini memadukan gaya sederhana, tapi space-saving yang memanfaatkan setiap ruang dengan maksimal sehingga siap menunjang kebutuhan kamu yang ingin membuat ruang makan dengan desain menawan pada lahan yang sempit.

Sebagai inspirasi, Kania akan membagikan berbagai referensi desain ruang makan Japandi yang keren dan tentunya memenuhi kriteria space-saving sehingga akan memberikan kenyamanan maksimal pada seluruh anggota keluarga di rumah. Untuk mengetahui selengkapnya, simak referensi desain ruang makan bergaya Japandi berikut ini, yuk! 

Desain Ruang Makan dengan Banyak Storage

dekoruma.com

Dilengkapi dengan kabinet berukuran tinggi yang multifungsi pada area dapur untuk menampung banyak storage sekaligus, desain ruang makan bergaya Japandi ini juga dirancang dengan plafon yang dibuat tinggi sehingga membuat ruangan bebas pengap. Sementara itu, penggunaan material kayu berwarna natural sukses memberikan kesan dinamis tanpa membuat ruangan terlihat sempit. Kesan hangat pada ruang makan ini pun makin terasa berkat pencahayaan lampu yang temaram.

Desain Ruang Makan Terbuka

dekoruma.com

Untuk menyiasati luas rumah yang terbatas, kamu juga bisa menerapkan konsep open space seperti yang diaplikasikan pada desain ruang makan yang satu ini. Ya, meskipun ukurannya tergolong mini, tapi desain ruang makan yang satu ini tampak sangat leluasa dan space-saving, terlebih berkat penggunaan dominasi warna putih yang turut memberikan kesan bersih khas desain Japandi.

Selain itu, kamu juga bisa memaksimalkan konsep Japandi melalui penggunaan perabotan multifungsi yang tidak memakan tempat. Misalnya saja, tempat dispenser air yang dibuat khusus secara custom dengan tambahan kabinet dan rak terbuka. Sangat space-saving, bukan?

Desain Ruang Makan dengan Nuansa Natural

dekoruma.com

Memiliki akses langsung ke area taman belakang, desain ruang makan Japandi yang satu ini siap memberikan kenyamanan penuh pada seluruh anggota keluarga rumah. Konsep desainnya memang menonjolkan nuansa natural, tapi tetap memberikan kesan hangat berkat pengaturan lighting dan penggunaan perabotan multifungsi dari kayu.

Tampilan ruang makan secara keseluruhan juga tidak monoton karena menggunakan kursi makan berwarna kontras serta penempatan lampu dekorasi yang sangat unik. Sangat hangat dan homey, bukan? 

Desain Ruang Makan Japandi Modern

dekoruma.com

Inspirasi desain ruang makan selanjutnya tak hanya menerapkan konsep space-saving, tapi juga menonjolkan kesan Japandi modern berkat penggunaan material kayu medium-gelap pada set meja & kursi makan.

Sementara itu, tambahan hiasan dinding berupa lukisan pemandangan pun membuat ruangan jadi terlihat unik dan mewah. Tak lupa, penggunaan warna putih krem pada dinding juga membuat komposisi desain ruang makan ini tampak seimbang.

Desain Ruang Makan Space-saving

dekoruma.com

Desain ruang makan yang satu ini juga dibuat khusus agar mendapatkan akses cahaya alami langsung yang akan membuat ruangan terkesan terang. Dengan dominasi warna netral pada dinding serta penggunaan perabotan multifungsi berwarna light wood, ruang makan Japandi ini pun terasa sangat clean, nyaman, dan memperkuat kesan hemat tempat atau space-saving yang ingin ditonjolkan.

Desain Ruang Makan Japandi pada Apartemen

dekoruma.com

Desain ruang makan Japandi juga sangatlah cocok diadopsi untuk ruangan mungil, seperti di apartemen. Bisa kamu lihat, meja makan pada ruangan ini memiliki peran multifungsi karena dilengkapi dengan storage berupa laci, serta dapat juga digunakan sebagai meja kerja. Adapun, penerapan aksen warna abu-abu yang terdapat pada kitchen set dan kursi berwarna pastel sangatlah mewakili karakteristik gaya interior Japandi.

Keenam ruang makan di atas menerapkan desain Japandi yang penuh kehangatan dan space-saving sehingga sangat cocok diadopsi oleh kamu yang memiliki hunian dengan luas terbatas. Jangan lupa lengkapi ruang makan ala Japandi milikmu dengan aneka perabotan dan dekorasi yang multifungsi. Tidak perlu repot mencarinya karena kamu bisa membelinya secara online di Dekoruma, lho!

Dekoruma jual lemari dapur, meja dan kursi makan, lampu gantung, taplak meja, aneka rak penyimpanan dengan harga terjangkau serta kursi bar. Yuk, langsung saja wujudkan ruang makan idamanmu bersama Dekoruma dan ciptakanlah momen indah bersama keluarga di ruang makan yang penuh kehangatan dengan jasa desain rumah Dekoruma!