Aneka Manfaat Kayu Secang Bagi Kesehatan

Para pecinta minuman herbal, pastinya sudah tidak asing lagi dengan kayu secang. Tanaman herbal yang satu ini merupakan bahan utama untuk aneka wedang. Kayu secang sendiri didapatkan dari tanaman secang. Bentuknya menyerupai perdu yang bisa tumbuh hingga 10 meter. Daunnya kehijauan dan bentuknya mirip dengan daun petai cina. Bagian yang paling sering dimanfaatkan adalah batangnya. Batang herbal ini biasa dijual dalam bentuk serutan yang praktis untuk direbus.

Selain nikmat dan mampu menghangatkan tubuh, kayu secang ini memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Yuk, simak 7 manfaatnya bersama Kania!

Antitumor dan Antibakteri

geneonline.news

Kayu secang sudah diteliti dan terbukti memiliki zat antitumor dan antibakteri. Bagian yang digunakan adalah ekstrak air dari kayu secang, lalu diberi tambahan zat etanol. Tumor dalam tubuh manusia ada yang sifatnya jinak dan ganas. Tumor ganas berpeluang menimbulkan kanker. Zat antitumor berperan untuk menghambat pertumbuhan kedua jenis tumor tersebut.

Bakteri yang dapat dibasmi menggunakan kayu secang adalah Basil subtilis, Staphylococcus aureus, Salmonella typhi, dan E. coli. Kandungan antibakteri ini juga mampu mengatasi infeksi kulit, misalnya bisul dan selulitis. Untuk mendapatkan khasiatnya, herbal ini cukup direbus kemudian diminum airnya.

Jaga Kesehatan Hati dan Gula Darah

pixabay.com

Ekstrak kayu secang juga dipercaya dapat menjaga kestabilan gula darah. Jika kadar gula darah terjaga dengan baik, otomatis risiko terkena diabetes dapat diminimalisir. Orang yang terlanjur mengidap diabetes juga boleh mengonsumsi kayu secang untuk menjaga kestabilan gula darahnya.

Selain itu, kayu secang juga mengandung senyawa brazilin yang mampu melindungi dan menjaga fungsi hati. Senyawa tersebut bekerja dengan cara menghambat penyebaran racun CCl4 (karbon tetraklorida). Khasiat yang satu ini cukup populer untuk dunia pengobatan tradisional di Asia Tenggara.

Mengatasi Diare

globalnews.ca

Di dalam kayu secang terdapat kandungan tanin sebesar 0.137%. Tanin ini merupakan zat yang mampu mengatasi diare beserta gejalanya, seperti mual dan muntah. Cara menggunakan kayu secang untuk obat diare adalah dengan merebusnya di dalam panci selama 20 menit, lalu minum air rebusannya selagi hangat.

Meredakan Asam Urat dan Rematik

medicalnewstoday.com

Kayu secang mengandung resin, resorcin, oscimenen, d-alpha phellandrene, dan minyak atsiri. Kandungan-kandungan tersebut sangat ampuh untuk menghambat produksi asam urat dan rematik. Hal ini sudah dibuktikan melalui penelitian yang dilakukan terhadap tikus percobaan.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

pixaboy.com

Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat Kementerian Pertanian menyampaikan bahwa kayu secang memiliki kandungan flavonoid dan fenolik. Kedua zat tersebut dikenal sebagai zat antioksidan. Jika meminum ekstrak kayu secang secara rutin, niscaya daya tahan tubuh jadi lebih terjaga dan metabolisme tubuh bekerja maksimal.

Menjaga Kesehatan Kulit

pixabay.com

Manfaat berikutnya masih terkait dengan kandungan antioksidan. Zat ini mampu menjaga kesehatan dan keindahan kulit. Di antaranya adalah mengurangi kerutan halus pada kulit wajah, jerawat, bintik hitam, menetralkan radikal bebas, serta meningkatkan produksi kolagen. Manfaat yang satu ini tentu sangat berarti bagi kamu yang sering pergi keluar rumah dan terpapar polusi udara.

Meredakan Radang Tenggorokan

medicalxpress.com

Saat tenggorokan terasa sakit, orang-orang mulai minum air rebusan kayu secang. Hal ini bukan karena kebiasaan semata, tapi karena herbal ini memang ampuh untuk menghambat pertumbuhan bakteri Strepcococcus alpha penyebab radang tenggorokan.

Demikian 7 khasiat kayu secang untuk kesehatan tubuh. Meski menyehatkan, kayu secang ini sebaiknya tidak digunakan sembarangan. Ibu hamil dan pasien yang tengah mengonsumsi obat penghambat pembekuan darah perlu menghindarinya. Jika perlu, konsultasikan juga dengan dokter atau ahlinya.

Jangan lupa baca juga artikel menarik lainnya di Dekoruma, ya! Selain menyediakan artikel, Dekoruma juga jual aneka furnitur kekinian untuk hunianmu, lho. Mulai dari furnitur esensial, seperti meja, kursi, dan lemari, hingga furnitur yang multifungsi dan space-saving, seperti sofa minimalis, rak gantung, serta tempat tidur yang dilengkapi storage, semuanya ada dan dibanderol dengan harga yang ramah di kantong!

Nah, buat kamu yang lagi mencari jasa desain interior, ada juga di Dekoruma! Tim Dekoruma Desain Interior siap melayani untuk di berbagai daerah, mulai dari desain interior Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, hingga Surabaya. Tunggu apa lagi? Yuk, wujudkan surga kecilmu bersama Dekoruma!