Plus Minus Lemari Kayu yang Harus Kamu Ketahui

Lemari menjadi salah satu furnitur wajib untuk tiap hunian. Tanpa lemari, kamu bisa kebingungan mencari tempat menaruh berbagai barang, khususnya pakaian agar tidak mudah kotor. Sebaiknya, kamu mencari lemari yang sesuai dengan interior rumahmu.

Kalau kamu pencinta model interior Japandi, minimalis, ataupun Skandinavian, lemari kayu lebih disarankan. Lemari kayu akan cocok bersanding dengan gaya natural dari ketiga model desain interior tersebut.

Buat kamu yang tertarik menggunakan furnitur lemari kayu di rumah, ada beberapa pertimbangannya. Lemari kayu memang punya sejumlah keunggulan yang tidak perlu diragukan, tapi memahami kekurangan dari lemari bermaterial yang satu ini juga nggak boleh luput. Yuk, simak ulasannya bersama Kania di bawah ini!

Terlihat Lebih Elegan

dekoruma.com

Lemari kayu akan membuat suasana ruangan menjadi lebih elegan. Kesan natural yang tidak berlebihan dari bahan dasar lemari ini juga bisa membuat desain interior yang ada di rumahmu semakin kuat. Sebagai contoh, apabila kamu menerapkan desain interior Japandi, lemari kayu bisa menambah unsur kayu yang menguatkan model desain interior tersebut.

Tentunya bukan hanya dalam bentuk lemari pakaian, lemari kayu sangat multifungsi dijadikan beragam furnitur lain. Misalnya, lemari penyimpanan piring, lemari pajangan, ataupun lemari untuk sepatu dan tas kesayanganmu.

Kuat dan Tahan Lama

dekoruma.com

Banyak orang memilih lemari kayu karena daya tahan dari material kayu sendiri bisa mencapai belasan tahun. Apalagi jika kamu memilih lemari kayu jati yang bisa awet sampai puluhan tahun. Tentu saja kekuatan dan daya tahan yang maksimal dari lemari kayu bisa kamu dapatkan asalkan kamu rajin membersihkan dan merawat lemari kesayanganmu tersebut.

Muat Banyak Barang

dekoruma.com

Masih berhubungan dengan kekuatan material kayu, memilih lemari dari kayu akan membuat furnitur tersebut multifungsi. Sebagai contoh, lemari kayu untuk pakaian bisa juga diselipkan barang-barang pribadi lainnya tanpa perlu khawatir lemari tersebut rentan rusak. Ini karena bahan dasar kayu mempunyai kekuatan untuk menahan beban yang lebih berat.

Dengan ukuran yang sama dari lemari berbahan dasar lain, lemari kayu bisa menyimpan lebih banyak barang. Artinya? Lemari kayu sangatlah space-saving!

Harga Lebih Mahal

n26.com

Desain dan bentuk yang terlihat elegan dan daya tahan yang tidak perlu diragukan harus kamu ganti dengan kerelaanmu mengeluarkan isi dompet lebih banyak untuk membeli lemari kayu. Perbedaan harganya dari lemari plastik bahkan cukup tajam.

Semakin bagus kualitas kayu yang kamu pilih, semakin tinggi pula harga yang mesti kamu bayar. Ada juga perbedaan harga yang harus kamu setorkan berdasarkan model kayu yang dipakai, apakah itu kayu solid atau serbuk kayu. Kayu solid mempunyai harga yang lebih tinggi.

Rentan Serangan Rayap

liveauctionworld.com

Lemari kayu memang kuat, tapi kalau kamu nggak ada usaha merawatnya, ujung-ujungnya juga bisa rusak. Apalagi, lemari kayu rentan dengan serangan rayap yang bisa membabat habis kayu. Kamu bisa mengurangi risiko serangan rayap ini dengan menaruh kapur barus dalam lemari kayu. Jangan lupa pula untuk rajin membersihkan lemari kayu yang kamu miliki.

Punya Bobot Berat

dekoruma.com

Kamu nggak bisa sembarangan memindahkan lemari kayu ke berbagai tempat. Ini menyangkut bobot dari lemari kayu yang berat. Kamu bisa saja membutuhkan bantuan tenaga beberapa orang hanya untuk memindahkan lemari tersebut dari satu sudut ke sudut yang lain dalam ruangan yang sama.

Semua bahan dasar furnitur punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, tidak terkecuali lemari kayu. Tetap pastikan kelemahan dari furnitur yang mau kamu pilih lebih kecil dibandingkan manfaat dan keunggulan yang dapat kamu peroleh!

Jangan lupa juga untuk menyesuaikan desainnya dengan interior rumah dan kesukaan kamu. Kamu bisa cek di Dekoruma yang menyediakan aneka lemari kayu dengan beragam model yang menarik hati, ukuran yang bisa disesuaikan dengan luas ruangan, serta harga yang terjangkau. Jika kamu ingin menyesuaikan sendiri desain dan ukuran lemari, Dekoruma siap melayani jasa lemari custom

Selain lemari kayu, ada juga furnitur esensial lainnya, seperti kursi makan, tempat tidur, sofa, meja rias, dan rak buku. Nggak perlu khawatir rumah tambah sempit karena furnitur di Dekoruma modelnya hemat tempat alias space-saving dan ada yang multifungsi juga.

Psst.. Dekoruma juga jual sprei untuk mempercantik tempat tidurmu, lho. Yuk, langsung saja kepoin laman Dekoruma!