Aneka Gaya Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan Untuk Ditiru

Butuh inspirasi ruang tamu yang nggak biasa-biasa aja, tapi juga tetap relatable? Tenang saja, sekarang sudah ada berbagai desain ruang tamu minimalis elegan yang bisa langsung kamu tiru dan terapkan di hunian.

Konsep antara minimalis dan elegan bisa dipadukan dengan berbagai gaya lainnya, mulai dari klasik hingga Japandi. Pastinya kamu harus tahu juga penataan yang tepat dalam menerapkan desain ruang tamu minimalis elegan di hunian agar semua menyatu dengan sempurna. Nggak perlu bingung, berikut Kania sudah mengumpulkan 7 desain ruang tamu minimalis elegan yang bisa dijadikan inspirasi!

★ Satu Aplikasi Untuk Wujudkan Rumah Impian ★

Dekoruma, aplikasi belanja online furnitur dan aksesoris rumah untuk ciptakan hunian yang nyaman dan estetik. Selain belanja online, kamu juga bisa mewujudkan inspirasi desain rumah impian, mulai dari desain interior, kitchen set, hingga jual beli rumah dan properti lainnya. Semua bisa kamu wujudkan hanya dari genggaman tangan melalui aplikasi Dekoruma!

Yuk, unduh aplikasi Dekoruma sekarang!


Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan Klasik-Modern

dekoruma.com

Untuk inspirasi desain ruang tamu minimalis elegan yang pertama, aransemen furnitur cukup simpel tapi saling mendukung. Dengan background dinding panel klasik warna soft, desain ruang tamu minimalis elegan ini didominasi kursi empuk bergaya klasik modern.

Menariknya, sofa dipadu dengan meja kayu rendah dengan aksen lekuk yang terlihat sangat tradisional. Tak lupa, dekorasi multifungsi seperti karpet bulu dan bantal juga hadir untuk mempercantik ruangan. 

Heim Studio Hongo Sofa 3 Dudukan Dark Grey

Langsung tiru desain ruang tamu minimalis elegan ini dengan pilihan furnitur yang serupa. Gunakanlah sofa minimalis dengan palet warna natural biar lebih menawan, misalnya saja sofa 3 dudukan berwarna dark grey dengan tone yang tetap cerah seperti produk di atas. Pastikan juga sofa yang kamu pilih empuk untuk menunjang kebutuhan duduk kamu dan keluarga.

Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan Terbuka

dekoruma.com

Dengan pencahayaan yang strategis, desain ruang tamu minimalis elegan ini bisa hadir nyaman tanpa terasa canggung atau aneh. Meski tidak ada dinding atau sekat terpisah, penataan desain ruang tamu minimalis elegan ini sukses menghadirkan area bersantai dengan posisi yang pas. Bisa dijadikan sebagai ruang tamu ataupun ruang keluarga, pastinya kamu bakal betah duduk berlama-lama, di sini! 

Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan & Kekinian

dekoruma.com

Ingin desain ruang tamu minimalis elegan yang tidak kaku dan membosankan? Tiru saja inspirasi yang satu ini! Dengan unsur Japandi yang kental, desain ruang tamu minimalis elegan ini menghadirkan furnitur modern dan dekorasi multifungsi. Hunian juga tetap space-saving dan rapi berkat meja tv, coffee table, rak dinding, rak sepatu, dan berbagai item lainnya yang saling menunjang.

Heim Studio Nara Lemari Rak Sepatu (Shoe Cabinet) 3 Pintu

Berhubung ruang tamu identik dengan kedatangan orang, pastikan sudah ada rak sepatu yang klop dengan desain ruang tamu minimalis elegan. Untuk produk serupa dengan inspirasi tadi, kamu bisa menggunakan rak sepatu 3 pintu Nara dari Heim Studio.

Furnitur ini menjanjikan ruang penyimpanan yang tidak hanya space-saving tapi juga multifungsi. Dengan demikian, ruang tamu kamu pun akan senantiasa rapi dan bersih karena tidak ada lagi sepatu yang berserakan di lantai.

Space-Saving dan Selalu Siap Menyambut Tamu 

dekoruma.com

Salah besar jika kamu menganggap desain ruang tamu minimalis elegan harus super luas. Buktinya, ada inspirasi ruang tamu minimalis yang cukup mungil, tapi tetap terlihat elegan berkat penataan berbagai furnitur yang multifungsi dan nggak makan tempat.

Selain pilihan furnitur berkaki ramping, pastikan juga kamu membuat ruangan makin efisien dengan menggunakan rak dinding minimalis sebagai tempat penyimpanan atau wadah pajangan, serta hiasan gantung yang memanfaatkan area vertikal di tembok.

Pelengkap Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan

dekoruma.com

Tidak dapat dipungkiri, desain ruang tamu minimalis elegan akan terasa lebih sulit jika terbatas ruang. Namun tenang saja, dengan menambahkan beberapa dekorasi pelengkap yang terkesan mewah, maka desain ruang tamu minimalis elegan akan langsung naik kelas. Contohnya seperti inspirasi yang satu ini, di mana pemilik hunian menghadirkan sentuhan warna emas melalui lampu gantung, kaki coffee table, dan juga kaki meja tv sambil tetap mempertahankan style Japandi yang apik. 

Lite and deco Lampu Gantung knot gold A

Rekomendasi dekorasi multifungsi yang siap melengkapi desain ruang tamu minimalis elegan tak lain adalah lampu gantung cantik dengan kaca amber dan besi warna gold. Perpaduan kedua material tersebut pastinya akan menambah kemewahan pada desain ruang tamu minimalis elegan milikmu.

Tetap Nyaman & Mengundang Siapa Pun

dekoruma.com

Desain ruang tamu minimalis elegan jangan sampai terasa dingin atau kaku. Ini bukan berarti kamu tidak boleh menggunakan furnitur atau aksesoris rumah yang bernuansa cold. Akan tetapi, imbangilah dengan menghadirkan warna-warna yang warm atau hangat.

Seperti inspirasi di atas, pemilik hunian menggunakan warna putih pada dinding dan beberapa furnitur, serta sofa warna abu-abu yang masing-masing identik dengan kesan dingin. Meski demikian, desain ruang tamu minimalis elegan tetap terasa hangat berkat kehadiran unsur kayu pada coffee table, meja tv, dan rak ambalan.

Desain Ruang Tamu Minimalis Elegan Modern

dekoruma.com

Saatnya beralih ke desain ruang tamu minimalis elegan dengan gaya modern kekinian. Dengan warna biru pastel yang menarik perhatian, desain ruang tamu minimalis elegan ini tampil menawan berkat tekstur pada sofa, kain tirai, dan juga beberapa dekorasi pendukung lainnya. 

Ridente Ippan Side Table Black

Biar makin space-saving dan ruangan juga jadi multifungsi, hadirkan meja kecil atau side table yang bisa dipakai untuk berbagai keperluan. Pilih juga side table yang modelnya minimalis seperti produk yang satu ini. Kamu bisa menggunakannya sebagai pengganti coffee table, tempat menaruh pajangan, atau bahkan stool untuk menyangga kaki saat sedang duduk di sofa.

Gimana, desain ruang tamu minimalis elegan pilihan Kania cukup realistis dan tetap mewah, ‘kan? Selain memilih desain yang tepat, pastikan juga kamu menggunakan furnitur yang berkualitas, ya agar awet untuk memperindah ruang tamu minimalis elegan. Kamu bisa, lho temukan aneka jenis furnitur dan aksesoris rumah di Dekoruma! Mulai dari sofa, meja tv, meja makan, rak buku, karpet, cermin, vas bunga, hingga jual piring, semuanya tersedia.

Selain jual perabotan rumah, Dekoruma juga menyediakan jasa desain interior dan pembuatan kitchen set melalui Dekoruma Desain Interior! Tak hanya di daerah Jadetabek, kini Dekoruma juga siap melayani untuk di daerah Bandung dan Surabaya. Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!