Dekoruma Experience Center Bintaro Jaya XChange

Kabar baik untuk warga Bintaro karena pada tanggal 22 Juli 2022, Dekoruma meresmikan showroom ke-17, yaitu Dekoruma Experience Center Bintaro Jaya Xchange Mall (DEC BXC) di kawasan Tangerang Selatan. Ini adalah sebuah bentuk komitmen Dekoruma untuk mewujudkan impian setiap orang yang mendambakan sebuah hunian yang nyaman, estetik, dan fungsional.

Dekoruma Experience Center Bintaro Jaya Xchange yang berada di lantai 1-4A ini berdiri di lahan seluas 1.200 meter persegi dengan menghadirkan ratusan pilihan furniture ala Japandi yang menjadi ciri khas Dekoruma. Showroom Dekoruma Bintaro Xchange ini buka setiap hari pada pukul 10.00 – 22.00 WIB. 

Grand opening ini didukung oleh beberapa brand kenamaan, di antaranya adalah Aer, Jotun, Simply, Florence, dan Rinnai. Di DEC BXC pun ada lebih dari 600 pilihan produk furniture, 1.000 aksesoris, dan 25 inspirasi ruang gaya Japandi yang nyaman. 

dekoruma.com

Tujuan kehadiran showroom Dekoruma di setiap daerah adalah untuk membantu setiap orang menciptakan kehidupan yang nyaman dan simpel. Dengan gaya Japandi, setiap orang akan mampu menikmati hidup dalam kesederhanaan, tanpa terhimpit, dan terbatas apa pun. 

Konsep hunian ala Japandi sendiri memiliki arti tentang sebuah bentuk jawaban atas keterbatasan ruang yang menjadi salah satu masalah dalam hunian masa kini. Filosofi menarik Japandi berakar dari kebudayaan Jepang dan Skandinavia. 

Perpaduan dua kultur yang luhur ini terwujud dalam konsep wabi-sabi dan lagom sehingga menciptakan sebuah mindset keindahan di atas ketidaksempurnaan serta menghadirkan keseimbangan dalam setiap aspek kehidupan.

dekoruma.com

Di dalam dunia yang serba sibuk dan ramai ini, setiap orang perlu menciptakan comfort zone-nya masing-masing. Hal ini bertujuan untuk membebaskan dan menjernihkan pikiran yang dapat tertuang dalam kesederhanaan sehari-hari di dalam sebuah rumah kecil yang minimalis. 

Oleh karenanya, pengadopsian gaya Japandi ini sangat relevan untuk menantang gaya hidup modern yang cenderung stressful. Artinya, sebuah gaya hidup yang tidak menyisakan ruang untuk menikmati setitik keindahan dalam hidup.

Dekoruma sangat memahami semua itu dengan menghadirkan berbagai furniture yang sangat fungsional, space-saving, efisien, tanpa sedikitpun kehilangan sisi estetikanya. 

dekoruma.com

Selain itu, Dekoruma juga memahami kebutuhan setiap sudut ruang. Maka dari itu, filosofi Japandi selalu mengilhami Dekoruma dan diharapkan kamu pun bisa merasakan manfaatnya serta menghayati nilai-nilainya.

Di mulai dari ruang keluarga, tempat utama bagi setiap anggota yang ingin bercengkerama dengan aneka pilihan furniture berkelas yang siap mencerahkan rumah impianmu. Berbagai macam furnitur minimalis yang bisa kamu temukan di Dekoruma di antaranya adalah sofa bed, meja TV yang didesain compact, sofa L yang cocok untuk mengisi sudut rumah sempit, atau ornamen-ornamen indah seperti lampu sudut dan lampu gantung sebagai titik pencerah di ruang tamu.

dekoruma.com

Beranjak ke kamar tidur, Dekoruma mengalirkan energi Japandi dalam setiap desain ranjang atau tempat tidur yang sangat nyaman. Beberapa furnitur pendukung juga tersedia di Dekoruma, seperti lemari pakaian, cermin, hingga nakas yang akan melengkapi keindahan ruang istirahat dan dapat meningkatkan kenyamanan. 

Apa pun gaya Japandi yang kamu suka, baik itu Japandi natural, classic, modern, atau industrial, kamu akan menemukannya di setiap produk Dekoruma. 

Hilangkan pula kesan kotor dapur dengan produk-produk kekinian Dekoruma. Mulai dari sekecil peralatan makan dan minum hingga rak dapur, meja kursi, serta pernak-pernik lainnya.

dekoruma.com

Jadikan dapur sebagai titik untuk melebur kehangatan bersama keluarga dengan pilihan furniture yang tepat. Ubah total pandangan miring tentang dapur yang kotor dan sempit dengan konsep Japandi dari Dekoruma. Maka, dijamin hidupmu akan jadi lebih nyaman. 

Rumah minimalis bukan berarti harus sempit dan sesak karena banyaknya barang yang berserakan di mana-mana. Bebaskan pikiran dengan menyimpan semua benda itu di rak-rak penyimpanan fungsional dari Dekoruma yang bisa berfungsi sebagai perabotan lain, seperti kursi atau meja. Pandangan akan jadi lebih lega karena tak ada lagi benda berserakan di mana-mana.

dekoruma.com

Menariknya lagi, Dekoruma juga siap memperindah kamar mandimu dengan peralatan mandi yang modern nan simpel yang memiliki sentuhan estetik. Mulai dari dispenser sabun, sikat toilet, keran, sampai shower, kamu dan keluarga pun bisa merasa lebih nyaman dengan pilihan produk-produk eksklusif ini.

Penataan dan pilihan interior yang tepat bisa terwujud jika kamu dan keluarga bergegas ke Dekoruma Experience Center Bintaro Jaya Xchange. Sebab, di sini kamu tidak hanya bisa melihat-lihat aneka produk furniture terbaik, tapi kamu juga bisa berkonsultasi langsung dengan tim interior Dekoruma yang akan membantumu untuk membangun rumah impianmu.

dekoruma.com

Selama masa pembukaan, showroom Dekoruma Bintaro Xchange juga menawarkan berbagai promo menarik. Di antaranya ada spesial promo voucher 100 ribu tanpa minimal belanja untuk 100 orang pertama, gratis furniture hingga 1,5 Juta*, dan promo desain interior diskon DP hingga 3 juta*. 

Masih banyak lagi promo, diskon, hingga voucher menarik yang menantimu, termasuk potongan harga untuk beberapa item furniture tertentu, seperti sofa, kursi, dan rak. Selain promo, di showroom Dekoruma Bintaro Xchange ini kamu bisa bebas cobain furnitur dan foto-foto cantik untuk diunggah di media sosialmu.

#EnaknyaAdaDekoruma di Bintaro Jaya Xchange Mall, kamu bisa belanja aneka furnitur yang sudah terjamin kualitas dan keamanannya. Ditambah lagi, ada banyak inspirasi ruangan atau hunian ala Japandi yang bisa kamu terapkan di rumah impian saat berkunjung ke Dekoruma.

dekoruma.com

Meski saat ini kita masih dalam suasana pandemi, Dekoruma dan semua staff tetap menerapkan protokol kesehatan lengkap. Mulai dari menggunakan masker, pengecekan suhu tubuh, hingga mewajibkan para staff melakukan vaksin 100% untuk melayani customer dengan aman. Bahkan, di DEC BXC juga tersedia hand sanitizer dan tempat cuci tangan.

Terlebih lagi, barang-barang yang ada di Dekoruma juga sudah disanitasi tiga kali sehari untuk mencegah penyebaran virus dan bakteri. 

Jadi, untuk warga Bintaro dan sekitarnya segera kunjungi Dekoruma Experience Center Bintaro Jaya Xchange dan manfaatkan semua promonya! Jangan lupa ajak juga keluarga dan teman terdekatmu untuk rasakan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan.

Kalau kamu berdomisili di luar Bintaro, kamu juga bisa mengunjungi Showroom Dekoruma terdekat yang ada di kotamu. Kania tunggu kedatanganmu, ya!