Apakah kita bisa punya desain dapur minimalis 3×2 saja, tapi nyaman dan fungsional? Jawabannya, jelas bisa! Banyak teknik space-saving yang menjadikan dapur tetap multifungsi, modern dan homey. Terlebih lagi, desain dapur yang minimalis hanya menggunakan barang pokok atau furnitur yang sesuai kebutuhan agar ruangan dapur tidak terasa penuh dan sempit.  

Memilih ornamen dan hiasan untuk dapur minimalis juga tidak boleh terlalu mencolok. Umumnya, dapur minimalis 3×2 cenderung menggunakan warna-warna yang netral dan lembut serta bentuknya pun lebih ringkas. Oleh karena itu, dengan inspirasi Japandi estetik berikut ini, kamu bisa wujudkan desain dapur minimalis 3×2 yang apik! Yuk, simak terus inspirasinya desainnya di sini! 

★ Satu Aplikasi Untuk Wujudkan Rumah Impian ★

Dekoruma, aplikasi belanja online furnitur dan aksesoris rumah untuk ciptakan hunian yang nyaman dan estetik. Selain belanja online, kamu juga bisa mewujudkan inspirasi desain rumah impian, mulai dari desain interior, kitchen set, hingga jual beli rumah dan properti lainnya. Semua bisa kamu wujudkan hanya dari genggaman tangan melalui aplikasi Dekoruma!

Yuk, unduh aplikasi Dekoruma sekarang!


Dapur Sudut yang Serba Homey

dekoruma.com

Area dapur berada di sudut rumah? Justru ini kesempatan memanfaatkan desain dapur minimalis 3×2 yang semakin nyaman. Area kecil ini bisa dijadikan serba space saving dengan meja bar yang multifungsi, ditambah dengan rak dapur yang mendominasi satu bidang. Jangan lupa pilih warna kombinasi minimalis Japandi biar ekstra gaya.

Desain Dapur Minimalis 3×2 Natural

dekoruma.com

Bosan dengan estetik Japandi putih dan kayu? Sesekali beralihlah ke warna alami yang terlihat sejuk. Intip dapur minimalis ini yang juga memanfaatkan backsplash unik pada area kitchen set bergaya modern dalam sentuhan natural. 

Kombinasi kece ini menjadikan dapur terasa lebih plong, tanpa harus repot mencari strategi space-saving yang ribet. Ditambah penerangan, dijamin betah masak berlama-lama. 

Bermain Tema Biar Enggak Bosan

dekoruma.com

Desain dapur minimalis 3×2 yang anti mainstream juga sesekali boleh dicoba, meskipun untuk hunian Japandi sekalipun. Biarkan dapur membawa suasana baru yang seru, seperti inspirasi klasik yang unik berikut. Selain kulkas yang diberi stiker ala bilik telepon, dapur juga dicat dengan warna biru keren. Enggak perlu khawatir, pastikan saja warnanya elegan dan desain minimalis ini tetap multifungsi.

Rapi & Plong, Desain Dapur Minimalis 3×2 Imut

dekoruma.com

Berasa seperti dapur mainan? Desain dapur minimalis selalu bisa tampil imut dengan aransemen yang tepat. Selain jeli memilih warna yang adem, jangan lupa manfaatkan juga furnitur yang multifungsi seperti meja lipat atau rak gantung. Walaupun kecil, tapi bisa bikin dapur minimalis makin space saving dan multifungsi. 

Heim Studio SANDA Round Stool Natural Ash Abu-abu

Bahkan untuk kursi kecil Japandi minimalis bakal sangat membantu mengurangi pegal saat bekerja di dapur. Sediakan saja Heim Studio Sanda, kursi bulat bergaya natural yang estetik. Space-saving dan life-saving!

Cubic Cubic Kitchen Cart

Untuk rekomendasi salah satu furnitur multifungsi yang cocok desain minimalis, langsung cek Cubic Kitchen Rak Troli Elena. Dengan ukuran space-saving, finishing item ini juga berkualits dan tahan pakai. Desain dapur minimalis 3×2 jadi lebih bersih rapi.

Lengkap Elegan Untuk Apartemen Homey

dekoruma.com

Ingin desain dapur minimalis 3×2 untuk ditempatkan di apartemen? Coba saja tampilan memukau yang satu ini. Dengan aksen backsplash yang estetik, desain minimalis ini mengusung rak terbuka sebagai solusi storage yang space-saving. Karena rak terbuka, pekerjaan juga jadi makin ringkas alias multifungsi. Jangan lupa dekorasi cantik seperti hiasan meja dan kulkas, ya.

Desain Dapur Minimalis 3×2 yang Rapi dan Simpel

dekoruma.com

Untuk penampilan yang bersih dan nyaman, tidak perlu ruangan dapur yang sangat luas. Desain dapur minimalis ini buktinya. Cukup dengan rak dapur yang multifungsi, dipisah dengan kulkas sebagai perangkat penting, dan ditransisi ke ruang tengah yang homey. Coba desain minimalis yang serba putih untuk dapur kesayanganmu, dijamin enggak akan ribet!

Pastel Paradise – Dapur kekinian Kecil Impian

dekoruma.com

Buat hunian pribadi atau keluarga kecil, desain dapur minimalis menggemaskan ini bisa jadi inspirasi. Coba gaya space-saving dengan meja tengah multifungsi dari model kitchen set island ini. Apalgi dibalut dengan cat warna minimalis Japandi yang asyik. Biar makin homey, tambahkan juga dekorasi hijau di sudut kanan dan kiri. 

Sudah menemukan inspirasi desain dapur minimalis 3×2 untuk hunian Japandi milikmu? Jika belum, kamu bisa cari semua perlengkapan dapur dan furnitur pelengkap lainnya yang space-saving dan multifungsi di Dekoruma.  Ada banyak pilihan furnitur cantik dan minimalis yang bisa membuat dapur impianmu menjadi lebih homey dan modern.

Jadi, apalagi yang kamu tunggu? Yuk, kunjungi Dekoruma sekarang dan wujudkan dapur impianmu! Simak juga informasi menarik lainnya tentang home & living serta gaya hidup hanya di Dekoruma, ya!