Banyak yang menyepelekan pemilihan desain lantai dari hunian. Padahal, berbeda fungsi ruang maka diperlukan desain lantai yang berbeda pula. Tentu kamu nggak ingin mengaplikasikan lantai dengan permukaan licin pada area basah seperti kamar mandi, atau menyia-nyiakan lantai kayumu rusak karena terkena hujan dan panas matahari, kan?

Dalam memilih material dan desain lantai pada ruangan baik itu untuk hunian atau komersil ada beberapa aspek yang perlu kamu perhatikan. Mulai dari cara pemasangan, karakter permukaan material, daya tahan terhadap cuaca hingga kelemahan-kelemahan lain yang mungkin dimiliki material tertentu.

canyouactually.com

Bahkan, untuk sebagian orang, biaya mungkin masuk dalam salah satu pertimbangan. Simak inspirasi material dan desain lantai yang bisa jadi alternatif berikut dan temukan pilihan paling tepat untuk ruang-ruang favorit kamu!

Desain Lantai Keramik atau Porselin

Keramik adalah material finishing lantai yang jadi banyak pilihan orang. Banyaknya varian pilihan, mulai dari kualitas, tekstur, ukuran, serta desain menjadikan desain lantai keramik atau porselain cocok untuk gaya interior apa saja.

Mulai dari keramik dengan warna-warna solid hingga bertekstur dan berpola bisa kamu sesuaikan dengan gaya interior ruangan. Tekstur keramik juga bisa dipilih sesuai kebutuhan. Untuk area basah seperti kamar mandi, kamu bisa menggunakan keramik kamar mandi bertekstur kasar sehingga tidak licin dan lebih nyaman digunakan.


colourbox.com

Kelemahan dari keramik adalah kemungkinannya pecah dan terangkat jika ada pemasangan yang tidak tepat. Selain itu, untuk bidang-bidang lantai yang besar kamu perlu memperhatikan setiap warna dari keramik baik-baik untuk menghindari belangnya warna dari keramik.

Keramik belang termasuk permasalahan umum penggunaan material ini karena memang dalam proses produksi yang berbeda, perbedaan warna untuk satu varian keramik yang sama sangat mungkin terjadi.

Desain Lantai Semen

Belakangan penggunaan finishing material mentah menjadi naik daun seiring populernya gaya desain industrial dan minimalis. Hal ini juga mempengaruhi desain lantai. Material semen kini sudah bukan hal tabu lagi untuk dijadikan finishing lantai meskipun dahulu desain lantai semen identik dengan desain yang ekonomis.

  pinterest.com

Berbeda dengan ekspektasi tersebut, desain lantai dengan finishing semen ini justru terlihat elegan dan juga modern. Tentunya hal ini baru bisa dicapai jika pengerjaannya dilakukan dengan benar. Tentu untuk mengubah material konstruksi ini menjadi finishing yang artistik diperlukan perhatian ekstra.

Pastikan permukaan finishing tidak bergelombang dan material semen yang digunakan menggunakan campuran yang sama dan presisi agar tidak terjadi perbedaan warna lantai dan juga muncul retak-retak di hasil akhirnya.

Desain Lantai Batu Alam


pinterest.com

Cocok untuk berbagai jenis gaya hunian, batu alam memang salah satu pilihan tepat untuk menghadirkan kesan elegan pada interior. Ada beberapa jenis batu alam yang biasanya menjadi pilihan, yaitu: marmer, granit, dan onix. Ketiga batu ini memiliki karakter dan pola yang berbeda.

Marmer memiliki pola guratan dan lebih porus dibandingkan granit dan onix. Hal ini membuat marmer rentan memiliki noda bila terkena tumpahan air atau kotoran. Untuk itu, gunakan marmer pada ruang-ruang yang memang tidak banyak aktivitas yang menggunakan cairan.


pinterest.com

Untuk granit, permukaan batu lebih solid sehingga sering dijadikan pilihan untuk lantai-lantai ruangan basah. Pola batu granit lebih berbintik sehingga kesan yang diciptakan lebih natural.

Sedangkan onyx memiliki warna-warna keemasan dengan pola guratan seperti marmer. Keistimewaan Onyx adalah sifatnya yang tembus cahaya sehingga kerap dijadikan elemen dekoratif dinding dibandingkan dijadikan finishing lantai. Onyx juga kerap diolah menjadi perabot Onyx, lho.


pinterest.com

Setelah mengenal karakter batu, desain lantai menggunakan batu alam memiliki perawatan yang berbeda pula. Selain perlu dilakukan coating pada akhir pengerjaan, pada saat mengepel atau mengelap, batu alam memerlukan cairan khusus pembersih batu alam. Dalam beberapa tahun sekali juga batu perlu dipoles dan di-coating ulang untuk membuatnya tidak kusam.

Desain Lantai Parket

Untuk hunian dengan gaya natural, desain lantai parket selalu masuk dalam daftar material pilihan untuk desain lantai. Meski relatif mahal, parket nggak akan pernah gagal memberikan kesan alami sekaligus elegan dalam hunian. Berbeda dengan tiga desain lantai sebelumnya, lantai parket memberikan kesan hangat dan juga lebih nyaman untuk ditapaki.

pinterest.com

Pemasangan parket yang memiliki konsep interlock juga cukup mudah jika dibandingkan material sebelumnya. Hanya saja, desain lantai dengan parket memiliki ketahanan yang rendah terhadap panas dan juga air. Tak heran karena bahan dasarnya yang terbuat dari kayu masih membawa sifat-sifat dan karakteristik kayu. Hal ini membuat parket bukan pilihan tepat untuk dijadikan material lantai outdoor.

Untuk menjaga permukaannya, gunakan perabot yang tidak memiliki sudut alas atau tumpuan yang tajam. Perabotan natural bisa jadi pasangan tepat untuk desain lantai satu ini.

Desain Lantai Vinyl

Untuk yang ingin mendapatkan manfaat-manfaat lantai parket namun ingin menghindari segala kerepotan penggunaannya, desain lantai menggunakan vinyl bisa jadi solusinya. Secara visual desain lantai vinyl terlihat sangat menyerupai lantai parket. Namun saat kamu menapakinya, kamu baru akan merasakan perbedaan tekstur dari kedua material ini.

pinterest.com

Karena merupakan material buatan, lantai vinyl tentu bisa dibuat dengan berbagai pola. Yang paling populer adalah pola kayu yang menyerupai lantai parket. Namun nggak menutup kemungkinan penggunaan vinyl dengan warna-warna solid atau bahkan pola lain seperti batu alam dan lainnya.

Tidak hanya lebih murah, pengaplikasian vinyl pada desain lantai hunian juga sangat mudah. Yang terpenting, material ini tahan terhadap air, sehingga kamu tidak perlu khawatir jika tumpahan air minum akan merusaknya.

pinterest.com

Karena hanya ditempel, hindari menggeser-geser perabot (terutama yang memiliki alas dan tumpuan runcing) karena akan merusak atau membuat vinyl terlepas. Selain itu, menggeser perabot juga lama-lama bisa merusak pola yang ada di atas vinyl.

Desain Lantai Kayu

Apa yang membedakan parket dan lantai kayu atau hardwood? Jika parket merupakan kayu yang diolah pabrik sedemikian lupa, lantai hardwood menggunakan kayu mentah asli yang dirangkai secara manual dan di-finishing lagi sehingga bisa digunakan sebagai lantai.

pinterest.com

Tentu dari hasil akhir bisa dilihat bahwa desain lantai hardwood memiliki pola dan warna yang lebih abstrak dan artistik dibandingkan parket. Selain itu, penggunaan hardwood tentu memerlukan biaya lebih tinggi dan instalasi yang lebih sulit. Namun, secara visual tentu desain lantai hardwood jauh lebih baik daripada parket dan juga vinyl.

Desain lantai hardwood sangat cocok untuk menambah kesan elegan pada hunian bergawa natural, klasik, hingga mediterania.

Desain Lantai Karpet


pinterest.com

Berbicara soal kenyamanan, desain lantai menggunakan karpet mungkin menempati urutan pertama. Selain memberikan kesan hangat, karpet tentu jauh lebih nyaman untuk ditapaki karena permukaannya yang lebih lebih lembut.

Hanya saja perawatan lantai karpet tentu jauh lebih kompleks. Kurangnya perawatan yang memadai bisa membuat karpet jadi sarang debu dan kuman, lho. Selain perawatan yang lebih sulit harga karpet juga jauh lebih tinggi.

Karena rentan terhadap air, ada baiknya karpet diaplikasikan pada ruang-ruang seperti kamar tidur yang memang tidak terlalu banyak aktivitas di lantai dan tentunya minim penggunaan air di dalam ruangan.

babywatchome.com

Untuk yang tidak familiar dengan material ini, mungkin karpet lembaran jauh lebih sering dilihat. Namun, untuk mempermudah pemasangan dan mengurangi terbuangnya bahan kamu bisa beralih ke karpet berbentuk tile. Dengan karpet tile ini kamu juga bisa berkreasi dengan pola dan desain lantai karpet yang kamu inginkan.

Saat memilih karpet sebagai material desain lantai, minimalisir penggunaan perabot dengan sudut tajam dan alas yang runcing. Hal ini akan membantu mencegah kemungkinan karpet sobek ketika perabot tergeser.

pinterest.com

Tidak hanya akan memberikan dampak dominan terhadap visual interior hunian, memilih desain lantai yang tepat bisa menciptakan suasana yang berbeda dari sebuah ruangan. Dan yang terpenting adalah kenyamanan yang bisa dihadirkan oleh desain lantai tersebut. Jangan lupa juga untuk memperhatikan perawatan lantai serta pemilihan perabotan dan furniture yang kamu miliki.


Sudah siap untuk menciptakan desain lantai terbaik untuk hunianmu? Yuk, buka Dekoruma dan temukan berbagai perabot dan juga perlengkapan interior yang bisa memaksimalkan hunianmu! Dekoruma jual kursi makan, sofa, tempat tidur, lemari pakaian, kursi kantor, dan aneka furnitur lainnya, lho!

Tak hanya furnitur, ada juga aneka kasur dan spring bed yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Dekoruma jual spring bed Dunlopillo, King Koil, dan Comforta yang tersedia dalam ragam ukuran. Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!