Atap rumah merupakan salah satu komponen esensial dan vital bagi sebuah rumah. Bayangkan rumah kamu dibangun tanpa atap rumah, tentunya fungsi rumah sebagai tempat berlindung tidak terpenuhi. Dalam proses pembangunan sebuah atap rumah, perlu dipertimbangkan berbagai hal seperti tingkat kemiringan atap rumah.

Terdapat beragam material untuk atap rumah, seperti atap rumah tanah liat yang paling banyak diminati masyarakat Indonesia karena tahan dari cuaca yang sangat dinamis serta pemasangannya yang mudah. Ada juga genteng beton yang tahan akan cuaca dan kebakaran, biasanya digunakan untuk atap rumah minimalis.

Selain material atap rumah yang berbeda-beda, ternyata desain atap rumah juga sangat beragam. Pada artikel kali ini, Kania akan membahas 12 gambar atap rumah paling kreatif di dunia yang bikin kamu terpukau. Penasaran? Simak artikel berikut ini ya.

1. Atap Rumah Hijau Untuk Rumah yang Lebih Asri

rixonphotography.com

Perumahan di Amerika Serikat yang merupakan karya Martha Schwartz Partners mengusung konsep wilayah urban hijau dengan mengubah atap rumah menjadi ruang terbuka hijau. Atap rumah dihiasi dengan tanaman ornamen dan menjadi layaknya sebuah taman kecil.

Atap rumah satu rumah dengan rumah lainnya saling terhubung, sehingga taman atap rumah bisa menjadi salah satu faktor pendorong para penghuninya untuk saling berinteraksi. Pohon di atap rumah melindungi rumah dari angin kencang dan paparan sinar matahari langsung sehingga membuat rumah tetap sejuk, sekalipun pada siang hari yang terik.

2. Atap Rumah Klasik Seperti Rumah Cerita Dongeng

pinterest.com

Apa yang kamu pikirkan ketika melihat desain atap rumah ini? Seperti atap rumah klasik pada cerita-cerita dongeng barat, bukan begitu?

Atap rumah klasik ini berbentuk seperti jamur, melengkung dan berbukit. Memanfaatkan material kayu untuk pembuatannya, atap rumah klasik ini sengaja tidak dicat dan dibiarkan dengan warna coklat kayu untuk menciptakan kesan klasik dan bersinergi dengan alam. Jangan salah, meskipun terbuat dari material kayu, atap rumah klasik ini dapat bertahan berpuluh-puluh tahun dan sangat kuat terhadap cuaca.

3. Modern dan Minimalis dengan Atap Rumah Flat

cdn.trendir.com

Atap rumah dengan desain datar menjadi populer belakangan ini. Gaya atap rumah ini cenderung diaplikasikan pada desain rumah minimalis untuk menciptakan kesan modern dan elegan. Atap rumah datar atau biasa disebut flat memiliki manfaat untuk menciptakan ruang tambahan, seperti atap rumah sebagai ruang bersantai. Selain itu, atap rumah flat juga melindungi rumah dari paparan langsung teriknya sinar matahari.

Atap rumah flat tidak sesungguhnya datar 90 derajat. Atap rumah ini didesain memiliki kemiringan untuk memastikan air hujan dapat diturunkan ke permukaan tanah. Tidak perlu khawatir banjir pada atap rumah kamu.

4. Atap Rumah Yang Dihias dengan Lukisan Tangan

urbanitewebzine.com

Atap rumah dengan motif lukisan tangan karya THEY, seniman graffiti asal Kuala Lumpur, Malaysia. Atap rumah ini dilukis secara manual oleh THEY. Untuk kamu yang menginginkan atap rumah artistik, kamu bisa mencoba kreasi lukisan atau mural 3D pada atap rumah yang tampak keren dari udara.

5. Tampilan Elegan dengan Atap Rumah Kaca Bening

twistedsifter

Material kaca memberikan kesan elegan dan mewah pada tempat hunian kamu. Ternyata, kaca dapat diaplikasikan sebagai atap rumah. Atap atau genteng kaca akan memberikan intensitas pencahayaan matahari yang baik pada rumah.

Jika tinggal di negara tropis seperti di Indonesia, sebaiknya atap rumah kaca dilindungi dengan pohon rindang supaya bagian dalam rumah tidak terlalu panas yang menyebabkan rumah menjadi kering dan mudah berdebu.

6. Atap Rumah dengan Tambahan Ruang

 

anthonyjonesproperties.co.uk

Lahan di daerah perkotaan cenderung sempit dan mahal. Untuk kamu yang membutuhkan tambahan ruang, kamu bisa memanfaatkan atap rumah dengan membangun kabin berbentuk kubus yang lucu ini. Selain memberikan ruang ekstra, atap rumah dengan kabin ini juga menambah nilai estetis rumah kamu.

7. Atap Rumah Seperti Rumah Pohon Untuk Kamuflase

cdn.decoist.com

Atap rumah unik ini menjadikan rumah terkamuflase seperti pohon apabilla dilihat dari udara. Pemilik rumah sengaja menumbuhkan rerumputan pada atap rumah untuk menciptakan kesan atap rumah pohon.

Pastinya rumah akan lebih sejuk dengan atap tertutup rumput hijau, tetapi jangan lupa untuk memotong rumput apabila sudah kepanjangan. Nanti malah menjadi sarang hewan liar.

8. Atap Rumah Curam Karya Desainer Jepang

pinterest.com

Atap rumah memang didesain curam untuk memastikan air hujan bisa jatuh ke permukaan. Namun atap rumah curam karya desainer arsitektur Jepang yang satu ini memiliki sudut kemiringan yang ekstrim.

Atap rumah merupakan dinding beton yang dilapis dengan batako pada bagian luarnya, tidak dipasangkan genteng seperti atap rumah biasanya. Inilah alasan mengapa atap rumah tidak jatuh meskipun memiliki sudut kecuraman yang sangat ekstrim.

9. Atap Rumah Dengan Mata yang Mengintip Pengguna Jalan

hecktictravels.com

Seperti terlihat sedang mengintip, atap rumah ini memiliki desain ventilasi yang terlihat seperti mata. Gaya atap rumah yang lucu dan bisa mengejutkan orang-orang yang berlalu lalang dengan tatapan creepy dari atap rumah ini.

10. Kolam Berenang di Atap Rumah

trendir.com

Rumah yang terletak di pinggir pantai Mexico ini memiliki kolam berenang kecil pada atap rumah berbentuk lingkaran. Lanskap pantai dan lautan yang spektakuler menjadikan berenang di atap rumah lebih asik dan menyenangkan. Atap rumah bisa jadi tempat bersantai dan berkumpul bersama keluarga atau rekan.

11. Gaya Atap Rumah Sampai ke Permukaan Tanah

taylorhomeimprovement.net

Desain atap rumah modern ini cukup unik karena tinggi atapnya sampai menyentuh ke permukaan tanah. Lantas, apakah itu atap rumah atau dinding? Fungsi atap rumah sekaligus dinding mungkin ditujukan untuk menekan biaya material, namun untuk desain arsitektur dan bangunannya bisa menjadi lebih mahal.

Dari 12 gaya atap rumah paling kreatif di dunia yang telah Kania sampaikan, yang mana menjadi favorit kamu? Sebelum membangun atap rumah, ada baiknya mempertimbangkan wilayah geografis tempat rumah akan dibangun.

12. Atap Rumah Lingkaran Mengerucut

flickr.com

Dengan perpaduan desain arsitektur rumah dan gaya atap rumah melingkar seperti kerucut, rumah ini terlihat seperti jamur raksasa di tengah hutan. Lucu dan unik, kamu tertarik untuk mencoba desain atap rumah seperti ini?

Cuaca dan lingkungan akan mempengaruhi daya tahan atap rumah sehingga dibutuhkan desain atap rumah yang paling tepat. Jika semua pertimbangan tersebut sudah matang dan memiliki bujet untuk mendekorasi eksterior rumah, investasikan untuk membuat atap rumah yang unik seperti 12 gaya atap rumah paling kreatif di atas ya!


Ingin mewujudkan rumah impianmu jadi kenyataan? Dekoruma siap membantu! Buat kamu yang membutuhkan lemari custom, bisa juga diwujudkan lewat Dekoruma, lho. Harga transparan dan bisa disesuaikan dengan budgetmu. Segera kontak tim design & build interior Dekoruma dan kamu akan diarahkan oleh tim Dekoruma untuk langkah selanjutnya.

Tak hanya itu, Dekoruma juga jual kursi anak, lemari pakaian, tempat tidur bayi, dan aneka furnitur lainnya, lho! Model dan ukurannya tersedia dalam beragam ukuran. Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!