Kamu baru saja pindah rumah? Atau malah baru saja kepikiran untuk dekorasi rumah dengan tema baru? Yuk, simak pembahasan Kania tentang dua tema desain interior yang sekarang lagi hits banget di kalangan home lovers. Shabby chic atau vintage, kira-kira dekorasi rumah tema apa yang pas buatmu?

pinterest.com

Menentukan tema atau dekorasi rumah memang bisa dibilang relatif sulit. Bukan karena terbatasnya pilihan tetapi justru sebaliknya – terlalu banyak pilihan. Belum lagi kalau setiap orang yang tinggal di rumah punya pendapat yang berbeda-beda tentang dekorasi rumah. Tapi kamu tidak perlu bingung lagi, Kania akan berbagi tentang cantiknya rumah dengan tema pure vintage dan shabby chic. Kamu kepikiran untuk menggabungkan kedua gaya ini untuk dekorasi rumah? Boleh kok!

Warna khas dekorasi rumah a la vintage dan shabby chic

pinterest.com

Warna merupakan salah satu pilihan pertama yang harus diperhatikan saat kamu mau menentukan dekorasi rumah ideal versimu. Jika rumah a la vintage zaman dahulu biasanya didominasi oleh warna putih dan cokelat saja, rumah vintage modern biasanya punya sentuhan warna hijau mint didalamnya. Warna hijau mint ini bisa memberikan kesan ruangan yang dinamis dan segar. Terlebih lagi, rumah-rumah yang biasanya disebut ‘terlalu vintage,’ alias terlalu tua dan punya warna cat yang monoton kerap menimbulkan kesan yang kurang ramah dan bahkan sering dianggap menyeramkan.

listanclaire.com

Rumah dengan interior shabby chic biasanya didominasi oleh warna cat tembok dengan warna soft pastel, misalnya pink muda, biru muda, hijau mint muda, krem ataupun peach. Kalau dibandingkan dengan rumah a la vintage, pilihan kombinasi warna shabby chic memang jauh lebih beragam.

Warna-warna tersebut pun bisa dibilang memberikan suasana sejuk dan nyaman untuk dekorasi rumah kamu. Selain warna cat, biasanya dekorasi rumah a la shabby chic juga diselingi dengan wallpaper dinding bermotif bunga. Tetapi jangan salah, warna maupun motif tersebut cenderung lebih riskan dalam soal pemilihan furnitur. Asal pilih furnitur dan dekorasi rumah justru akan membuat ruangan terkesan penuh dan berlebihan.

Pintu rumah a la vintage dan shabby chic

decorpad.com

Kalau sekarang kamu lagi kepikiran untuk memberi sentuhan a la shabby chic atau vintage tanpa harus keluar budget besar, mengecat pintu bisa jadi salah satu pilihan ideal. Ya, pintu rumah dengan warna selain coklat, hitam, atau putih nyatanya bisa mengubah tampilan dekorasi rumah secara keseluruhan. Kamu bisa memilih warna-warna seperti hijau mint untuk pintu rumah a la vintage. Selain warna pintu, desain pintu yang dipilih juga nggak boleh sembarangan lho. Jadi, padankan keduanya dengan baik ya.

pinterest.com

Sementara untuk dekorasi rumah a la shabby chic, kamu bisa coba mengecat pintu dengan warna pink pastel. Pintu rumah dengan warna-warna menarik seperti di atas tidak hanya memberi kesan beda dan berani, tapi juga bisa jadi spot foto yang menarik loh.

Pilihan furnitur untuk dekorasi rumah a la vintage dan shabby chic

pinterest.com

Siapa bilang furnitur model lama cenderung kaku dan ketinggalan zaman? Sebaliknya, sentuhan vintage pada rumah masa kini justru bisa membuat dekorasi rumah terlihat lebih unik. Salah satu furnitur yang sering dibeli orang agar dekorasi rumah terasa vintage adalah bufet. Mirip fungsinya dengan sebuah kabinet, kamu bisa memilih bufet dengan panjang dengan kaki pendek khas vintage seperti gambar di bawah ini untuk mempermanis dekorasi rumah kamu.

pinterest.com

Sementara furnitur yang khas dan dekat dengan tema rumah shabby chic adalah motif lace atau renda. Elemen bahan satu ini sudah terkenal sebagai salah satu gaya shabby chic klasik. Kamu bisa mempadupadankan bahan ini ke gorden, taplak meja maupun bantal tamu yang ada di rumah. Alternatif lainnya, kamu bisa memilih furnitur-furnitur yang punya sentuhan floral pada tampilan luarnya.

Ruang tidur a la vintage dan shabby chic

cdn.decoist.com

Gaya vintage yang klasik dan unik nyatanya juga cocok untuk dekorasi rumah di ruang tidur. Untuk menghilangkan kesan yang terlalu tua, kamu bisa mengecat ulang furnitur-furnitur yang nantinya akan diletakan di kamarmu. Nah, salah satu furnitur yang paling jadi incaran vintage lovers ketika akan dekorasi rumah vintage adalah tempat tidur besi dengan sandaran kaki dan kepala.

Tempat tidur dengan model seperti ini memang begitu populer pada zamannya. Kalau kamu berhasil menemukan tempat tidur besi ini, jangan lupakan juga furnitur dekorasi rumah pelengkap lainnya agar ruang tidur kamu tampil vintage dengan maksimal.

pampatiles.com

Ruang tidur a la shabby chic cocok sekali untuk kamu yang suka dengan gaya feminin. Ruangan dengan tema ini biasanya dilengkapi dengan pernak-pernik manis misalnya gorden dengan warna soft pastel, sprei renda, kolase bingkai foto cantik, dan juga vas bunga. Meskipun warna-warna lembut merupakan ciri khas dari gaya shabby chic, kamu bisa menambahkan satu atau dua elemen dengan warna bold agar ruang terlihat lebih unik.

Desain kamar mandi pada dekorasi rumah a la vintage dan shabby chic

multiplaga.com

Dekorasi rumah terutama kamar mandi a la vintage biasanya lekat sekali dengan bathtub antik yang cantik. Furnitur ini bisa secara otomatis memberi kesan vintage pada ruang kamar mandi, meskipun dekorasi rumah lain tidak vintage. Tapi kalau ukuran kamar mandimu termasuk relatif kecil, alternatif lain yang tetap bisa menghidupkan gaya vintage adalah memakai cermin. Kamu bisa mencari cermin model jadul di toko dekorasi rumah antik, pasar loak furnitur, ataupun secara online.

cozyguide.com

Memberi sentuhan shabby chic di kamar mandi rumah memang bisa dibilang terhitung jarang. Tapi bukan berarti ini tidak cocok untuk dekorasi rumah pada kamar mandi loh! Untuk mempadupadankan dekorasi rumah a la shabby chic di kamar mandi, kamu harus betul-betul memerhatikan detail dan aksesoris pelengkapnya. Cermin antik, vas bunga, tirai kamar mandi dengan tema floral dan warna pastel merupakan pelengkap manis yang membuat kamar mandimu tampil chic.

Motif ubin pada dekorasi rumah a la vintage dan shabby chic

syoonpress.com

Mau tampil total dalam dekorasi rumah a la vintage maupun shabby chic? Ubin adalah salah satu elemen dekorasi rumah yang bisa dijadikan pelengkap ideal. Nah, motif ubin kedua tema ini bisa dikatakan hampir serupa. Sebab keduanya sama-sama lekat sebagai dekorasi rumah yang memiliki kesan antik namun juga unik.

decorecomigo.com

Kamu bisa memilih motif-motif mosaik ataupun catur untuk dekorasi rumah dalam ruang tamu vintage. Sementara untuk mendapatkan dekorasi rumah dengan kesan pure shabby chic, kamu bisa memilih ubin motif kayu yang berwarna putih ataupun ubin mosaik dengan warna pastel. Bahkan, kamu juga boleh mempertimbangkan lantai dari keramik.


Nah, setelah melihat gaya-gaya khas dari dekorasi rumah a la vintage dan shabby chic di atas, kira-kira dekorasi rumah mana yang cocok dengan gayamu? Gaya apapun yang kamu pilih, kamu bisa menemukan dekor dan perabotan yang pas di Dekoruma! Dekoruma jual tempat tidur bayi, sofa, lemari pakaian, dan furnitur lainnya. Selain model dan ukurannya beragam, pilihan mereknya pun ada banyak. Dekoruma jual Livien, Heim Studio, dan Pro Design.

Tak hanya furnitur saja, tapi ada juga aneka peralatan dapur untuk kamu yang hobi memasak. Dekoruma jual KitchenAid, merek alat makan dan masak dengan kualitas terbaik. Yuk, langsung saja cari semua keperluan rumahmu di Dekoruma!