Apakah kamu sedang berencana membangun rumah bertingkat? Jika ya, salah satu fitur yang sangat esensial dalam membangun rumah bertingkat adalah tangga. Kamu bukan saja harus memperhatikan pondasi tangga yang baik bagi rumahmu, tetapi juga kamu harus menyesuaikan desainnya dengan keseluruhan konsep desain interior yang ada.

architecturaldigest.com

Sekarang ini begitu banyak variasi bentuk tangga rumah, variasi tersebut biasanya adalah modifikasi dari bentuk tangga lurus, tangga melengkung (spiral), sampai tangga melingkar (heliks). Desain-desain tersebut begitu menarik dan mungkin membuatmu jadi tidak tahan untuk mengaplikasikannya di rumah. Tapi, jangan terbuai dengan bentuknya saja, kamu tetap harus memperhatikan fungsi terhadap keseimbangan bangunan.

Pada artikel ini, Kania akan menjelaskan konsep tangga rumah mewah paling mutakhir yang dapat menjadi inspirasi untuk kamu yang akan membangun rumah bertingkat. Menariknya, desain tangga rumah mewah ini juga dapat diterapkan pada banyak rumah sederhana. Sebab 7 tangga rumah mewah ini tidak hanya mementingkan tampilannya saja, tetapi juga memperhatikan fungsinya.

1. Tangga Kotemporer Yang Minimalis

architecturaldigest.com

Desain tangga rumah mewah yang satu ini adalah desain tangga yang paling sering dapat ditemukan di rumah atau apartemen mewah. Ciri khas dari desain tangga rumah mewah ini adalah pagar tangganya (blauster) menggunakan material kaca. Sedangkan material yang digunakan pada desain pegangan atau railing tangga dan anak tangganya adalah material kayu oak agar tidak licin. Terkadang, ditambahkan ambience lampu pada bagian anak tangganya.

pinterest.com

Tangga rumah mewah ini biasanya ditempatkan menempel pada dinding, seperti pada rumah berkonsep minimalis yang tidak menjadikan tangga sebagai focal point ruangan. Lebar tangga pun tidak dibuat terlalu luas, tetapi juga tidak terlalu sempit, disesuaikan dengan proporsi bangunan rumah. Jika rumahmu tidak terlalu luas, maka kamu bisa memilih bentuk tangga berbelok dengan model L. Kecuali kalau kamu memiliki ruang yang berlebih, kamu bisa memilih bentuk tangga lurus.

2. Tangga Modern Dengan Elemen Industrial

freshome.com

Jika kamu ingin memberikan sentuhan industrial ke dalam desain rumahmu, maka kamu bisa mencoba menerapkannya pada desain tangga. Tangga rumah mewah yang berkonsep industrialis ini menggunakan material besi pada bagian pagar tangganya sampai menutupi bagian ibu tangga. Unsur industrial yang kuat dari tangga rumah mewah ini ditampilkan dari jeruji besi yang disusun secara horizontal pada pagar tangga tersebut.

Kombinasi yang dilakukan pada desain tangga rumah mewah ini adalah penggunaan unsur kayu pada anak tangganya. Selain dapat memberikan perpaduan estetik yang apik, unsur kayu pada anak tangganya pun dapat memperkokoh pondasi tangga. Kamu juga dapat menggunakan serat kayu juga sebagai pengganti kayu asli.

home-designing.com

Untuk posisi tangga rumah mewah ini, kamu bisa menempatkannya di bagian tengah ruangan atau menempel pada dinding ruangan utama. Bentuk tangga yang simetris, seperti tangga lurus dan tangga berbelok model L dapat membuat desain tangga ini lebih kokoh dan aman. Untuk memperkuat kesan industrial, kamu juga bisa menambahkan beberapa ornamen atau dekorasi fungsional, seperti lampu gantung dengan kap besi.

3. Floating Stairs yang Futuristik

design-milk.com

Para desainer interior mengatakan bahwa desain tangga rumah mewah berkonsep floating stairs merupakan desain tangga yang dapat membawa desain rumah minimalis ke level yang lebih tinggi. Kesan melayang yang ditampilkan pada desain tangga rumah mewah ini disebabkan oleh peniadaan bagian induk tangga pada struktur desainnya. Sehingga anak tangga berdiri sendiri tanpa ada bagian yang menahannya.

Beberapa model tangga rumah mewah dengan konsep floating stairs diantaranya adalah floating stairs dengan railing yang menggantung, floating stairs dengan railing yang masif, dan floating stairs tanpa railing atau lebih dikenal dengan cantilevered stairs. Pada cantilevered stairs, anak tangga direkatkan ke dinding untuk menjadikan dinding sebagai satu-satunya tumpuan.

noir-vilaine.com

Tangga rumah mewah seperti ini biasanya di temukan pada rumah dengan konsep hunian high-tech yang lekat dengan tampilan futuristik yang mengadopsi minimalis ekstrim. Adanya penerangan lampu dari bawah lantai yang menyorot ke arah anak-anak tangga yang melayang, semakin menegaskan konsep futuristiknya.

Dalam merancang tangga rumah mewah berkonsep floating stairs dibutuhkan kecermatan yang spesifik. Perhitungan beban harus sangat akurat dan material anak tangga juga harus mampu menahan beban maksimal. Karena jika ada kesalahan dalam menentukan konstruksinya, desain tangga rumah mewah dengan konsep floating stairs dapat mudah ambruk, bahkan bisa meruntuhkan lantai atas yang dihubungkan tangga ini.

4. Tangga Melingkar Yang Transparan

housely.com

Bosan dengan bentuk tangga lurus atau tangga model L? Tangga rumah mewah dengan konsep spiral bisa memberikan efek estetik yang berbeda pada ruangan rumahmu. Seperti pada tangga rumah mewah yang berbentuk spiral dengan blauster (pagar tangga) dan anak tangganya yang bermaterial kaca. Material stainless steel) digunakan sebagai material railing (pegangan tangga) dan tiang penyanggahnya. Ekspresi transparan dari tangga rumah mewah ini dapat menampilkan pesona modern dan elegan pada rumahmu.

pinterest.com

Tangga rumah mewah ini dapat ditempatkan pada area void rumah (ruang hampa) di ruangan yang menjadi tempat masuknya cahaya ke dalam ruangan. Menariknya, ketika tangga rumah mewah ini ditempatkan langsung berada di bawah jendela dengan pancaran sinar matahari yang banyak, tangga ini terlihat seperti aurora yang menggantung di langit.

Kalau kamu ingin menerapkan desain tangga rumah mewah seperti ini ke dalam rumah, pastikan material kaca yang kamu gunakan adalah material yang kuat dan memiliki ketebalan yang cukup. Untuk keamanan, hindari tekstur  kaca yang licin dan jangan mendesain lengkungannya terlalu curam. Jangan lupa sesuaikan tangga melingkar ini dengan furnitur yang seimbang, seperti rak display lurus yang berdiri kukuh.

5. Tangga Model Klasik Tapi Kekinian

Meskipun masih banyak tangga rumah mewah yang berkonsep klasik dengan bermacam aksen yang terukir pada hollow (tiang pagar tangga) tersebut, desain tangga bergaya klasik  ini sebenarnya sudah terlihat usang dan membosankan. Pada kenyataanya, sekarang ini orang-orang sudah meninggalkan model tangga klasik dan lebih memilih menggunakan model tangga minimalis yang modern.

marblebuzz.com

Tapi kamu pasti nggak ingin mengeluarkan banyak biaya untuk mengganti tangga rumahmu hanya karena ada anggapan bahwa tangga klasik itu kolot, bukan? Kamu masih bisa kok  memodifikasi tangga klasik tersebut agar terlihat lebih modern. Konsep tangga rumah mewah yang bergaya ‘klasik modern’ dapat diterapkan pada desain rumah-rumah mewah yang unsur klasiknya masih dominan, tetapi juga ingin menonjolkan sisi modernnya.

Untuk struktur tangga rumah mewah dengan konsep klasik namun kekinian biasanya masih tetap mempertahankan gaya klasiknya lewat elemen kayu yang hadir pada lantai tangganya. Tetapi, pada desain ini hollow-nya dibuat lebih simpel dan sederhana. Aksen yang muncul biasanya hanya berupa pilar- pilar kayu yang disusun sejajar atau kayu dengan motif ukiran yang lebih sederhana.

luxury4play.com

6. Tangga Heliks Bergaya Retro

Konsep tangga rumah mewah yang terakhir ini adalah konsep tangga rumah yang paling istimewa. Bagaimana tidak? tangga heliks terkenal dengan bentuk liukannya yang menawan dan . Konsep yang dimainkan dari tangga rumah mewah model heliks biasanya adalah kombinasi material dan warna. Tidak ada anjuran khusus, kamu bisa saja memadukan material kayu untuk anak tangga dengan pagar tangga berbahan besi. Tabrak warna pun bisa kamu coba.

eestairs.com

Walaupun begitu, konsep tangga berbentuk heliks yang sedang populer adalah tangga rumah mewah yang bergaya retro. Railing-nya tersusun atas material solid berwarna pekat. Dan aksen kuat muncul dari bagian anak tangganya, biasanya menggunakan kayu bermotif atau keramik pola yang berkilap.

eestairs.com

Pada desain tangga rumah mewah ini pagar tangga dibalut material kayu berwarna hitam. Gemerlap datang dari material anak tangganya yang berupa tegel marbel berwarna hitam keunguan. Kerlip hiasan yang menggantung dari langit-langit pun membuat tangga rumah mewah ini seperti sedang turun dari atas langit. Menggunakan lantai marbel pastinya mahal, namun kamu bisa memilih opsi keramik dari batuan karbonat sebagai penggantinya.

architecturaldigest.com

Atau kamu bisa mencontoh konsep lain dari model tangga rumah mewah yang satu ini, yaitu konsep sandy staircase. Tampilan tangga heliks bergaya retro ini terlihat seperti sebuah jam pasir. Bagian pagar tangga yang meliuk tersusun dari material kapur yang  bertekstur pasir. Mengaplikasikan warna senada, seperti persik, pada lantai anak tangga juga memberikan sensasi seperti berjalan di tengah gurun. Rumah berkonsep tropis sangat pas menggunakan konsep sandy staircase ini.


Itulah 6 desain kece tangga rumah mewah yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk mendesain tangga rumahmu. Ingat, kamu tetap harus mengutamakan fungsinya sebelum tampilannya ya. Jangan lupa intip juga inspirasi-inspirasi seputar home and living lainnya di Dekoruma!

Temukan beragam jenis furnitur sesuai kebutuhan ruangan rumahmu di Dekoruma! Dekoruma jual meja kantor, kabinet, dan kursi kantor untuk ruang kerja pribadimu.

Selain itu, untuk memenuhi kebutuhan tidurmu, Dekoruma jual Guhdo, Comforta, dan King Koil, tiga merek kasur ternama dengan kualitas material terbaik. Ada juga perlengkapan tidur lainnya. Dekoruma jual sprei, selimut, bed cover, hingga lampu tidur.

Tak hanya itu saja, Dekoruma juga menyediakan aneka properti untuk tempat tinggal atau berinvestasi, lho! Kamu bisa menemukan hunian dijual dari berbagai daerah, seperti rumah dijual di Jakarta Utara, apartemen dijual di Tangerang, atau rumah baru di Depok. Tunggu apa lagi? Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!