Carport merupakan rangkaian atap dan dinding yang melidungi kendaraan, seperti mobil, motor, atau sepeda dari panas dan hujan. Bedanya dengan garasi, carport tidak memiliki dinding penuh pada keempat sisinya, carport cukup memiliki dua sisi dinding dan atap untuk melindungi kendaraan. Carport juga bisa digunakan untuk meletakkan kendaraan sementara waktu sebelum dimasukkan ke garasi.

Untuk rumah dengan desain minimalis, keberadaan carport minimalis seringkali difungsikan sebagai garasi. Biasanya, carport akan dibuat semi tertutup agar bisa menaruh kendaraan dengan aman. Beratap dan memiliki dinding di sisi kanan dan kirinya.

Kalian berminat membuat carport minimalis di rumah? Banyak cara bisa dilakukan untuk menciptakan sebuah carport minimalis elegan. Tengok yuk beberapa inspirasi Dekoruma untuk menciptakan carport minimalis di rumah impianmu!

Carport minimalis ala hunian cluster

pinterest.com

Sekarang ini hunian model cluster menjadi sangat daun dan dianggap sebagai hunian yang mewah dan berkelas. Ciri khas hunian satu ini adalah rumah tanpa pagar. Sebagai konsekuensinya adalah layanan keamanan terpadu menjadi tawaran dari perumahan model ini.

Hunian cluster umumnya tidak memiliki garasi dan hanya memiliki carport saja. Gaya arsitektur yang ditawarkan cluster pun biasanya bergaya minimalis. Lalu, bagaimana ide menarik untuk membuat carport minimalis ala hunian cluster?

Carport minimalis hunian cluster biasanya tidak beratap  dan berada di depan rumah dengan ruang yang tidak terlalu besar. Untuk material lantainya bisa menggunakan batu alam atau keramik. Untuk memiliki carport minimalis bergaya cluster ini, pastikan bahwa rumahmu memiliki sistem keamanan yang terjamin, karena kendaraanmu diletakkan di depan rumah begitu saja tanpa pagar pelindung.

Kreasikan keindahan carport minimalis dengan batu alam

memorabledecor.com

Batu alam menjadi sangat menarik untuk digunakan sebagai material pembuatan carport minimalis, dinding rumah, taman, atau lantai. Kamu bisa memilih jenis batu alam sesuai keinginan dan seleramu. Tampilan warna serta garis vertikal horizontal adalah desain yang akan memberikan tampilan carport minimalis jika kamu memilih batu alam sebagai materialnya.

Selain itu, batu alam juga menampilkan area gelap terang dari warnanya yang akan memberi kesan elegan dan menawan untuk carport minimalis yang kamu inginkan. Batu alam ini dapat kamu aplikasikan pada lantai dan dinding carport minimalis yang ada di rumahmu. Jenis batu alam yang biasa digunakan di antaranya adalah batu candi, batu paras jogja, batu andesit, dan batu kali lempeng.

Dengan penggunaan batu alam sebagai material dasar carport minimalis, hal yang perlu diperhatikan adalah agar batu alam tak mudah terserang jamur dan lumut, jangan lupa untuk rutin melapisi permukaan dengan cairan coating. Karena batu alam yang terkena lumut dan jamur pun bisa berbahaya, menyebabkan batu alam licin dan tidak bisa digunakan sebagai pijakan.

Nuansa ramah lingkungan dengan grass brick untuk carport minimalis

archdaily.com

Ciptakan hunian yang ramah lingkungan sampai ke carport minimalis yang kamu miliki dengan menggunakan grass brick untuk lantainya. Grass brick, grass pavers, atau grass block bisa menjadi pilihan yang baik bagi carport minimalis rumahmu, khususnya bagi pecinta lingkungan. Selain kuat dan tahan lama, jenis ini juga memberikan ruang untuk daerah resapan air melalui bagiannya yang berlubang. Penggunaan grass brick untuk carport minimalis yang kamu miliki artinya kamu sudah turut berpartisipasi dalam upaya go green loh!

Dari dinding dan lantai beton cor ciptakan carport minimalis

pinterest.com

Banyak orang membuat lantai  carport  tanpa memerhatikan kekuatan struktur. Padahal, sesuai fungsinya, carport memerlukan konstruksi lantai dan material yang kuat untuk menahan beban berat kendaraan. Konstruksi lantai carport wajib menggunakan tulangan besi beton. Lantai carport juga sebaiknya memiliki fondasi rolag pada sekelilingnya agar tak mudah bergerak atau pecah akibat beban yang ditanggungnya. Setelah itu, untuk lantai carport minimalis dari beton cor selesai dibuat, lantai dapat saja dibiarkan terekspos semennya tanpa dilapisi apapun lagi.

Sedangkan untuk atap si carport minimalis bisa  dinaungi atap rangka besi bercat hitam dengan permainan ukuran besi sebagai perkuatan sekaligus variasi garis manis yang memperkuat kesan minimalis nan elegan.

Carport minimalis yang serba hitam

pinterest.com

Dalam gaya arsitektur rumah minimalis, penggunaan warna hitam yang dominan adalah salah satu ciri khasnya. Carport dengan nuansa serba hitam adalah pilihan tepat untuk desain carport minimalis. Menampilkan ketegasan, kekuasaan, minimalis sekaligus elegan. Untuk variasi warnanya bisa gunakan warna putih pada salah satu sisi dinding carport minimalismu.

Selain bermain dengan warna, carport minimalis bisa dikombinasikan dengan jenis material lain, seperti dinding dari batu alam hitam dan lantai ubin non-polished berwarna hitam juga. Dengan warna serba hitam, tentunya carport jadi tidak mudah kusam serta kotor.

 

Keramik berpola untuk carport minimalis yang cantik

pinterest.com

Motif, tekstur dan warna keramik yang variatif menjadikan material ini cukup banyak dipilih menjadi material penutup lantai carport. Untuk menjadikannya carport minimalis, kamu bisa memilih keramik dengan motif dan warna yang dominan putih, hitam, abu-abu atau cokelat.

Selain memperhatikan warna dan motif, pemilihan keramik harus juga memperhatikan tekstur, ukuran dan kekuatan keramiknya. Karena lantai carport haruslah menggunakan material yang kuat mengingat beban di atasnya cukup berat dan lantai harus menanggung beban dalam waktu yang relatif lama.

marthaturner.com

Untuk carport minimalis rumahmu, pilih keramik dengan permukaan bertekstur kasar yang memang didesain untuk area outdoor agar tidak licin saat terkena air. Selain itu, pilih keramik berukuran kecil seperti 30cm x 30cm, karena lebih mampu menahan beban berat seperti kendaraan roda empat. Hal ini untuk meminimalisir keretakan pada keramik saat menyangga beban kendaraan. Lantai marmer pun bisa menjadi pilihan untuk investasi jangka panjang.


Bagaimana, tertarik menciptakan sebuah carport minimalis dengan tampilan elegan di rumahmu? Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di Dekoruma, ya!

Kamu sedang mencari furnitur baru untuk hunianmu? Dekoruma jual sofa minimalis, meja makan, kursi makan, lemari minimalis, dan furnitur lainnya dengan model yang beragam, lho! Selain furnitur, Dekoruma juga jual hiasan untuk membuat suasana rumah jadi lebih hidup. Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!