Lebaran semakin dekat, apa saja yang sudah kamu persiapkan untuk menyambut momen kebersamaan ini? Kue-kue kering, baju baru, atau bahkan furnitur baru, tapi sudahkah kamu memoles tampilan rumah agar terlihat lebih cantik di hari raya? Jika menginginkan nuansa Islami mendampingi momen-momen indah di saat Lebaran, kamu bisa menambahkan beberapa pernik dekorasi khas Timur Tengah pada interior rumahmu.

Dekorasi khas Timur Tengah memiliki beberapa karakteristik tertentu, biasanya pernik dekorasi ini dipenuhi dengan motif-motif etnik yang melambangkan budaya dan karya seni negara-negara Timur Tengah dan Afrika.  Pernak-pernik khas Timur Tengah juga memiliki perpaduan dari warna-warna mencolok dan ukiran bentuknya biasanya berupa lengkungan yang meruncing.

Apa saja pernik dekorasi yang bisa memeriahkan momen kebersamaan di Hari Raya? Yuk langsung saja simak rekomendasi dari Kania berikut ini!

1. Karpet mendatangkan aksen khas Timur Tengah

houzz.com

Karpet adalah salah satu item esensial dari gaya interior khas Timur Tengah. Karpet mendatangkan aksen khas Timur Tengahnya melalui ornamen-ornamen etnik yang tergambar di permukaannya seperti motif bunga dan geometri.

Selain itu, ada juga jenis karpet berpola tribal dengan warna-warna mencolok. Sandingkan karpet dengan pola tribal yang mencolok ini dengan dominasi furnitur berwarna putih untuk menghasilkan kesan Timur Tengah yang minimalis.

2. Makeover ruang tamu dengan pernak-pernik bergaya etnik

decoist.com

Ruang tamu menjadi area vital dalam memfasilitasi momen kebersamaan saat Hari Raya. Agar suasana Hari Raya terasa semakin hidup, tata ulang dan tempatkan beberapa elemen dekor bertema Islami, seperti rangkaian cushion dengan ragam corak etnik ataupun beberapa tempat duduk tambahan seperti stool dan ottoman.

apartmentherapy.com

Jangan ragu untuk memadukan warna serta tekstur yang berbeda. Seperti pada ruang tamu ini, warna emas dan silver yang muncul dari ottoman memberikan kilau khas Timur Tengah diantara beberapa ornamen etnik. Sementara peraduan tekstur terasa begitu semarak dari sofa berbahan velvet hingga stool dan bantal berbulu.

3. Piring-piring dan kaligrafi menjadi dekorasi dinding

pinterest.com

Dalam menerapkan dekorasi khas Tumir Tengah, bagian dinding menjadi area yang bisa kamu eksplor sebebas mungkin. Salah satu dekorasi dinding khas Timur Tengah yang paling unik adalah susunan piring-piring yang dipasang di dinding. Pada mulanya piring-piring keramiklah yang dipakai untuk mendekorasi interior khas Timur Tengah, namun saat ini piring-piring dari tanah liat maupun anyaman bermotif etnik juga bisa dijadikan pilihan.

architecturaldigest.com

Dekorasi dinding khas Timur Tengah belum lengkap rasanya tanpa ukiran kaligrafi yang diambil dari ayat-ayat suci Al-Quran. Kamu bisa menyandingkan piring-piring tersebut dengan tulisan kaligrafi pada dinding untuk menyempurnakan nuansa Islami di dalam ruangan.

4. Harmonis dengan lampu-lampu gantung khas timur tengah

decoist.com

Pensuasanaa di Hari Raya akan terasa semakin hangat  apabila kamu menggunakan pencahayaan sentral berupa lampu-lampu gantung khas Timur Tengah. Lampu-lampu khas Timur Tengah biasanya memiliki ukuran yang besar dengan bentuk lengkungan yang meruncing di ujungnya. Desainnya yang khas membuat lampu-lampu tersebut menjadi pusat perhatian di dalam ruang makan.

decoist.com

Lampu khas Timur Tengah juga mendatangkan kesan klasik dari peradaban Islam di masa lampau. Kesan klasik yang hangat dari lampu khas Timur Tengah akan sangat pas jika diterapkan di area ruang makan. Aksen etniknya ternyata bisa menghasilkan kombinasi tekstur yang harmonis apabila dipadukan dengan elemen kayu, seperti pada ruang makan ini. Padukan juga dengan beberapa jenis pencahayaan lain, seperti lilin-lilin cantik dan chandelier.

5. Kain tradisional Maroko sebagai throw dan hiasan dinding

apartmentherapy.com

Item dekorasi yang satu ini terbilang cukup menarik karena sebenarnya kain tradisioal ini adalah hiasan untuk kamar pengantin. Namun, masyarakat Maroko modern marak menggunakan kain ini sebagai salah satu pernik dekorasi, menempatkannya sebagai throw atau memasangnya di dinding sebagai tapestry.

Selain karena tampilannya yang cantik dan sederhana, kain ini juga dipercaya dapat mendatangkan keharmonisan. Oleh karena itu, sangat cocok untuk melengkapi momen silahturahmi.

6. Maksimalkan pesona sekat ruangan

houzz.com

Penyekat ruangan yang memiliki ukiran khas Timur Tengah juga bisa menjadi pilihan untuk menambah kesan Islami ke dalam ruangan. Item dekorasi ini juga memiliki peran multifungsi, yaitu bisa berfungsi sebagai headboard tempat tidur. Nuansa Islami pun semakin kental terasa dengan penggunaan dua accent lights berbentuk lampion dengan aksen khas Timur Tengah.

7. Backdrop netral dari tirai etnik

houzz.com

Satu hal yang juga penting dalam menerapkan tema dekorasi khas Timur Tengah adalah berhati-hatilah dengan ramainya aksen dan ornamen dari elemen dekorasi tersebut. Selalu selaraskan dan seimbangkan dengan menjadikan warna-warna netral sebagai latarnya.

Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di Dekoruma! Kamu juga bisa dengan mudah mendapatkan beragam aksesoris dan pernik dekorasi untuk memeriahkan Lebaranmu di Dekoruma. Selamat mencoba ya!

Sedang mencari furnitur baru untuk hunianmu? Dekoruma juga bisa jadi tempat yang tepat, lho! Dekoruma jual sofa bed, meja makan, lemari pakaian, rak dinding, dan coffee table. Pilihan mereknya pun sangat beragam, Dekoruma jual Pro Design, Heim Studio, dan Livien. Tunggu apa lagi? Yuk, wujudkan rumah impianmu bersama Dekoruma!