Katedral memiliki arti sebagai gereja terbesar dan utama dari suatu wilayah atau negara. Tak heran jika arsitektur katedral dirancang dengan maksimal dengan nilai estetik yang sangat tinggi. Keindahan dan pesona dari arsitektur katedral kerap menjadikannya sebagai ikon dan landmark arsitektur yang menakjubkan.

Yuk, intip keindahan dari arsitektur katedral terindah di dunia berikut!

Arsitektur Katedral Hagia Sophia – Istanbul, Turki

wikimedia.org

Meski kini lebih terkenal sebagai museum, Hagia Sophia awalnya dibangun sebagai sebuah gereja Yunani Ortodoks sejak awal dibangun pada 537 hingga 1453 dan gereja Katedral Katolik Roma pada 1204 hingga 1261. Perebutan kekuasaan juga sempat membuat bangunan ini digunakan sebagai Masjid.

Kini, arsitektur katedral ini menjadi ikon di kota Istanbul, Turki dengan sejarah yang panjang. Keindahan arsitektur katedral Hagia Sophia juga membuatnya dikagumi dan menjadi tujuan wisata yang mendunia.

Arsitektur Katedral Duomo di Milano – Milan, Italia

wikipedia.org

Arsitektur Katedral dengan keindahan memukau selanjutnya bisa kamu temui di kota Milan, Italia. Dengan sentuhan gaya arsitektur gothic, Arsitektur Katedral ini membutuhkan waktu hampir enam abad untuk menyelesaikan hingga detail-detail arsitektur mengagumkan yang ada pada bangunan ini.

Saint Basil’s Cathedral – Moskow, Rusia

thepinsta.com

Siapa yang tak mengenali bangunan yang menjadi ikon kota Moskow di Rusia ini. Arsitektur katedral dari The Cathedral of Vasily the Blessed yang juga populer dengan nama Saint Basil’s Cathedral dibangun pada 1555 hingga 1561.

Dengan dominasi warna merah, Arsitektur katedral ini juga dihiasi warna-warna cat kontras dan bentuk yang sangat khas. Pada 1600, arsitektur katedral ini sempat menjadi bangunan tertinggi di kota Moskow. Kini, Saint Basil’s Cathedral difungsikan sebagai museum dan landmark Rusia yang fenomenal.

Saint Gregory The Illuminator Cathedral – Yerevan, Armenia

wikipedia.org

Gereja yang dikenal juga dengan nama Cathedral of Yerevan adalah Gereja Apostolik Armenia terbesar di dunia saat ini. Pembangunan Arsitektur Katedral yang indah ini merupakan inisiasi dari Catholicos Vazgen I dan mulai di bangun pada 1997. Arsitektur Katedral ini merupakan rancangan dari arsitek Stepan Kurkchyan dan selesai dibangun pada 2001.

Holy Trinity Cathedral of Tbilisi –  Georgia

wikipedia.org

Arsitektur Katedral selanjutnya merupakan Arsitektur Katedral Ortodoks Timur tertinggi ketiga di dunia yang pengerjaannya berjalan sejak 1995 dan selesai pada 2004. Dengan bentuk simetrikal dan pencahayaan yang indah membuat Arsitektur Katedral ini menyala keemasaan kala malam hari tiba.

Alexander Nevsky Cathedral – Tallinn, Estonia

wikipedia.org

Dirancang oleh Mikhail Preobrazhensky, Arsitektur Katedral dari The Alexander Nevsky Cathedral melambangkan gaya kebangkitan Russia. Hal ini juga disebabkan pada periode tersebut, Estonia masih merupakan bagian dari kerajaan Rusia.

Arsitektur Katedral yang mempesona ini didedikasikan kepada Santo Alexander Nevsky yang berhasil memenangkan peperangan di wilayah yang kini dinamakan Estonia ini pada 1242.

Alexander Nevsky Cathedral –  Sofia, Bulgaria

wikipedia.org

Memiliki nama yang sama, Arsitektur Katedral dari The St. Alexander Nevsky Cathedral yang berlokasi di Sofia, ibukota dari Bulgaria ini dibangun dengan gaya arsitektur Katedral yang berbeda, yaitu Neo-Bizantium.

Arsitektur katedral yang sangat ikonik ini juga merupakan salah satu gereja Ortodoks Timur terbesar di dunia, menjadikan arsitektur katedral ini sebagai salah satu daya tarik wisata di Bulgaria.


Pesona dari arsitektur katedral dari berbagai belahan dunia tersebut kini tak hanya difungsikan sebagai tempat peribadatan namun juga atraksi wisata yang menarik untuk dikunjungi dan juga landmark dari wilayah di mana arsitektur katedral tersebut dibangun. Gereja Katedral terindah mana yang menjadi favoritmu? Jangan lupa cek artikel menarik lainnya di Dekoruma, ya!

Kamu sedang mencari furnitur baru untuk ruang kerja di rumah? Daripada kamu pergi ke toko fisik, lebih baik kamu ke toko yang jual furniture online Indonesia. Apa lagi kalau bukan di Dekoruma. Mulai dari sofa, kursi, lemari, dan meja makan, semuanya tersedia.

Selain furnitur, ada juga peralatan dapur dari beragam merek. Dekoruma jual Kedaung, yaitu merek peralatan masak terkenal yang sudah menjadi produk favorit masyarakat Indonesia. Tunggu apa lagi? Yuk, lengkapi semua kebutuhan rumahmu bersama Dekoruma!