Siapa yang nggak familiar dengan feng shui? Ilmu topografi kuno yang berasal dari daratan Tiongkok ini memang sangat terkenal dan sering dipakai dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari nama, jodoh, sampai ke masalah rumah tinggal. Nggak sedikit, lho, orang yang sangat memperhatikan feng shui di rumah tinggalnya. Apa kamu salah satunya? Jika iya, yuk kita simak kata feng shui untuk hunian berikut ini, supaya rumahmu selalu disinari aura positif!

Pentingnya memperhatikan setiap ruangan

Dalam feng shui, setiap ruangan memiliki peraturan yang berbeda-beda. Tentunya, chi feng shui berbeda bagi setiap orang. Namun, ada beberapa aturan yang sudah menjadi rahasia umum pada feng shui: memperhatikan setiap ruangan dengan baik. Misalnya saja pada feng shui ruang tamu yang mengutamakan keselarasan daripada lima elemen: kayu, tanah, logam, api, dan air.

Pada ruang tamu, salah satu contoh penerapan kelima elemen ini secara seimbang bisa dicapai dengan menaruh representasi dari elemen itu sendiri—akuarium ikan untuk air, tanaman dalam pot untuk tanah, lilin aromaterapi untuk api, pencahayaan lampu untuk metal, serta furnitur ruangan untuk kayu.

Bermain dengan warna

Warna juga menjadi salah satu aspek dari feng shui yang nggak kalah penting. Tergantung dari metode feng shui yang kamu gunakan, penentuan warna juga bisa dipilih lewat arah kompas, mempertimbangkan kelima elemen feng shui, atau Bagua map.

Jika ruag tamu di rumah menghadap ke arah selatan, misalnya, disarankan untuk memakai warna-warna warm tone seperti merah, oraye, kuning, bahkan merah muda. Tapi ingat, jangan berlebihan menggunakan warna-warna ini. Memasukannya ke salah satu elemen dekor ruangan sudah cukup, kok.

dekoruma.com

Elemen suara untuk ketenangan

Selain penataan ruangan dan pencahayaan, elemen satu ini seringkali sering terlupa: suara. Percaya atau tidak, suara bisa memberikan ketenangan. Apalagi saat kamu kembali ke rumah setelah lelah beraktivitas seharian.

Suara melodius yang ringan seperti suara bel atau air mancur bisa membantumu menenangkan pikiran. Tapi kalau kamu nggak punya cukup ruang untuk membangun air mancur, memasang playlist suara menenangkan seperti suara burung atau suara jangkrik juga bisa dilakukan.

Lebih dari sekedar menata ruangan

Pada akhirnya, feng shui lebih dari sekedar menata ruangan. Untuk menciptakan keseimbangan dan energi positif di rumah, kerapihan juga harus sangat diperhatikan. Ini bisa kamu mulai dari hal-hal simpel yang terkesan remeh—melepas sepatu sebelum memasuki rumah, membuat jadwal 

decluttering 
minimal seminggu sekali, atau mungkin mencoba menerapkan metode konmari pada kehidupan setiap hari.

Setelah tahu bagaimana cara menerapkan ilmu feng shui pada rumah, semoga hunianmu selalu dipenuhi energi positif ya. Selamat mencoba!

Temukan artikel dengan informasi bermanfaat lainnya di Dekoruma! Selain artikel, Dekoruma juga jual furniture online Indonesia, mulai dari sofa, rak tv, lemari dapur, hingga kursi teras, semuanya tersedia. Untuk pilihan mereknya pun sangat beragam, seperti Livien, Heim Studio, dan Pro Design. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung saja cek semuanya di Dekoruma!