Pernahkah kamu mendengar kata “nakas”? Nakas adalah meja kecil yang terletak di sebelah kiri dan kanan tempat tidur atau dengan kata lain, meja samping tempat tidur. Ukurannya pun tidak terlalu tinggi, cenderung sejajar dengan ranjang. Tak hanya mempercantik ruangan, nakas berguna sebagai alas menaruh barang-barang seperti buku, lampu meja, jam, dan lainnya.

Nakas di kiri dan kanan tempat tidur tak harus serupa. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhanmu. Misalnya, kamu butuh nakas yang memiliki tiga laci, sedangkan pasanganmu hanya butuh nakas dalam bentuk rak terbuka. Agar tidak kebingungan dalam mencari model nakas, berikut adalah enam nakas minimalis yang bisa dijadikan pilihan. Yuk, simak sama-sama!

Nakas minimalis tiga laci dengan meja tambahan

pinterest.com

Bagi kamu yang suka menaruh banyak barang, kehadiran laci pada nakas minimalis merupakan sesuatu yang sangat esensial. Tiga laci yang hadir pada nakas minimalis ini mampu menyimpan segala kebutuhan yang kamu perlukan sebelum dan sesudah beristirahat. Ukurannya pun cukup besar sehingga mampu menyimpan barang dalam jumlah banyak.

Keuntungan lain yang bisa kamu rasakan adalah nakas minimalis ini punya meja tambahan yang bisa dimasukkan dan dikeluarkan layaknya laci. Gunakan meja tambahan ini untuk menaruh buku atau menaruh gelas sambil kamu rebahan di kasur.

Nakas minimalis dua laci dan satu rak terbuka

pinterest.com

Berbeda dengan yang sebelumnya, nakas minimalis ini memiliki tempat penyimpanan yang terbagi dalam dua bagian. Bagian kiri merupakan dua laci kecil yang bisa dibuka untuk menyimpan barang-barang dengan ukuran kecil hingga sedang. Di sini kamu bisa menyimpan obat-obatan, kacamata, dan senter apabila sewaktu-waktu listrik rumah mati.

Di sampingnya, bagian kanan berupa rak terbuka yang bisa dipakai untuk menaruh buku-buku kesayangan. Sementara itu, bagian paling atas nakas bisa kamu gunakan untuk meletakkan dekorasi atau aromaterapi dengan wangi yang menenangkan pikiran, seperti aroma kayu gaharu dan lavender.

Nakas minimalis ini cocok untuk kamu yang suka membaca buku sebelum tidur. Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, nakas minimalis ini punya rak buku. Agar waktu membaca lebih menyenangkan, pasang lampu gantung di atas nakas minimalis agar pijarnya mampu menerangimu saat membaca.

Nakas minimalis sekaligus lampu tidur

pinterest.com

Tidak hanya berguna sebagai alas menaruh barang, nakas minimalis bisa beralih fungsi menjadi lampu tidur, seperti nakas minimalis satu ini. Bentuknya berupa balok persegi panjang yang tidak sepenuhnya tertutup. Bohlam lampu dimasukkan pada bagian bawah nakas. Saat dinyalakan, pijarnya menembus melalui lubang-lubang balok.

Nakas minimalis tanpa laci

wayfair.com

Tak harus memiliki laci, nakas minimalis juga tetap bisa menjadi tempat penyimpanan. Nakas minimalis ini berbentuk huruf C kotak. Di bagian atas, ditaruh lampu meja, cangkir, tanaman hias kecil, dan buku-buku yang baru saja selesai dibaca. Agar kamu tidak bolak-balik untuk mengambil buku lain, taruhlah beberapa buku yang kira-kira akan kamu baca selanjutnya di bagian bawah nakas.

Nakas minimalis heksagonal

amazon.com

Siapa bilang nakas minimalis harus selalu kotak? Dobrak batas dan gunakan nakas minimalis dengan bentuk lain. Nakas minimalis dengan bentuk heksagonal ini contohnya. Meski terlihat kompleks, nakas ini justru bisa menampung banyak barang, mulai dari buku, tanaman dalam ruangan, jam tangan, botol minum, kacamata, hingga speaker untuk smartphone kamu. Nggak perlu khawatir, nakas minimalis heksagonal ini berukuran kecil sehingga nggak membuat kamar tidurmu makin sesak.

Nakas minimalis satu laci

elledecor.com

Nakas minimalis satu laci ini bisa jadi solusi untuk kamu yang ingin memberikan suasana kamar tidur yang lebih bersemangat sekaligus tidak kelihatan sempit. Jika biasanya terdapat jarak yang cukup banyak antara laci dengan alas nakas, maka pada nakas ini jarak antar keduanya terlihat kecil, bahkan hampir tidak ada. Selain itu, bentuk lacinya memiliki aksen yang membuatnya makin elegan.

Kaki nakas yang terlihat jenjang ini membuat ilusi pada kamar tidur sehingga tidak terlihat sempit. Kilauan besi kaki nakas menambah kesan maskulin. Nakas minimalis ini cocok kamu pakai di kamar tidur dengan gaya industrial atau urban modern.

Nakas-nakas di atas akan membuat kamar tidurmu lebih terisi dan berwarna. Saat memilih nakas, ada baiknya bila kamu menyesuaikan dimensi kamar tidur dan ranjang yang dipakai. Hal ini berguna supaya kamu nggak salah membeli nakas. Yuk, segera pilih nakas pilihanmu!

Temukan beragam dekorasi dan furnitur untuk hunianmu di Dekoruma! Ada banyak jenis perabotan rumah yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Dekoruma jual kursi kantor, coffee table, sofa minimalis, lampu gantung, karpet, hingga rak display.

Selain itu, Dekoruma juga menyediakan aneka jenis kasur dengan berbagai pilihan material dan merek ternama untuk menemani tidur nyenyakmu. Dekoruma jual spring bed The Luxe, King Koil, Lady Americana, dan Comforta. Tunggu apa lagi? Yuk, lengkapi semua kebutuhan rumahmu bersama Dekoruma!