Selain kenyamanan, sektor penting lain yang wajib diperhatikan di dalam rumah adalah keamanan. Tentunya, kamu tak ingin rumah kesayanganmu dimasuki oleh maling yang mengambil semua barang berharga milikmu, kan? Alarm rumah pun menjadi jawaban untuk permasalahan ini!

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Kania menyarankan kamu untuk memasang alarm rumah karena cukup efektif membuat maling kesulitan mengakses hunian kamu. Nah, apa saja sih jenis alarm rumah yang bisa kamu gunakan? Untuk lebih lengkapnya, simak artikel di bawah ini, ya!

Alarm Mini untuk Pintu & Jendela Rumah

amazon.com

Alarm rumah yang satu ini memiliki bentuk yang sangat mini dan bisa dipasang secara praktis tanpa memerlukan kabel. Untuk memasang alarm tipe ini, kamu cukup menempelkannya dengan double tape pada pintu maupun jendela, kemudian memasukkan baterai dan mengaktifkan alarm saat malam hari menjelang tidur. Saat jendela ataupun pintu rumah dibuka, alarm akan berbunyi sangat kencang sehingga maling akan panik dan sulit memasuki hunian kamu.

Sensor Gerakan dengan Infrared

shutterstock.com

Mungkin kamu sering melihat alarm canggih yang kerap muncul di adegan film atau dipasang di galeri seni dengan sistem infrared yang satu ini. Ya, alarm rumah dengan fitur infrared ini dapat bekerja sangat efektif untuk menangkal maling karena dapat mendeteksi gerakan orang tak dikenal saat berkeliaran di dalam rumah. Saat sensor mengenali gerakan yang mencurigakan, alarm akan mengeluarkan bunyi yang sangat keras dan membuat maling panik sehingga mudah untuk ditangkap!

Alarm Rumah Wireless

digitaltrends.com

Selanjutnya adalah alarm rumah wireless yang memerlukan cara pemasangan praktis dan dijual dengan harga yang relatif terjangkau. Alarm ini bisa beroperasi tanpa menggunakan listrik karena memanfaatkan baterai yang terkoneksi dengan pengontrol utama, sirene dan smartphone sebagai pengendali jarak jauh.

Saat alarm menerima sinyal bahaya, unit pengontrol utama akan membunyikan sirene secara otomatis, termasuk memberikan informasi real-time pada smartphone saat kamu tak ada di rumah.

Alarm Rumah Kabel (Handwired)

securitysearch.techtarget.com

Alarm rumah yang satu ini sangat mainstream digunakan oleh banyak orang. Memiliki cara kerja cukup efektif untuk menangkal maling, alarm rumah ini terintegrasi dengan kabel telepon sehingga dapat menghubungi layanan telepon darurat secara otomatis saat menangkap aktivitas mencurigakan. Sayangnya, pemasangan alarm tipe ini cukup rumit karena kamu memerlukan bantuan jasa pemasangan khusus.

Alarm Rumah dengan CCTV

indianexpress.com

Saat ini, teknologi alarm rumah terus berkembang sehingga tak hanya terkoneksi dengan sensor infrared atau sensor gerak saja. Di pasaran, kamu bisa menemukan alarm rumah yang dilengkapi dengan kamera CCTV, di mana pengoperasiannya bisa dilakukan secara nirkabel menggunakan smartphone. Adapun, alarm rumah CCTV tersedia dalam berbagai varian resolusi kamera dan viewing angle yang pemilihannya bisa disesuaikan menurut bujet dan kebutuhan kamu.

Jika kamu tertarik memasang alarm rumah yang satu ini, pastikan hunianmu sudah dilengkapi koneksi internet, lalu tempatkan alarm rumah CCTV di sudut rumah yang kamu inginkan, kemudian alarm akan berbunyi saat menangkap gambar dari sosok yang tidak dikenal.

Alarm Rumah Gembok

elevenia.co.id

Alarm rumah berbentuk gembok ini sangat cocok untuk dipasang pada pintu ruangan yang di dalamnya terdapat barang berharga, pintu gudang atau mengamankan kendaraan seperti sepeda yang kamu parkir di luar rumah. Saat gembok disentuh atau dibuka secara paksa, gembok alarm ini akan mengeluarkan suara yang memekakkan telinga sehingga menyulitkan maling untuk mengakses ruangan atau mengambil kendaraan kesayangan kamu.

Keenam alarm rumah di atas bisa menjadi opsi untuk kamu yang ingin meningkatkan keamanan di dalam hunian. Yuk, pilih alarm rumah yang paling cocok dengan kebutuhan kamu!

Temukan berbagai macam furnitur dan dekorasi untuk hunianmu di Dekoruma! Dekoruma jual meja komputer, jam dinding, lukisan, bahkan kursi makan pun ada. Modelnya juga sangat beragam dan harganya ramah di kantong.

Tak hanya itu, Dekoruma menyediakan aneka jenis kasur yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Mulai dari kasur King Koil, Dunlopillo, Comforta, dan Guhdo tersedia dalam banyak ukuran dan tingkat keempukkan. Tunggu apa lagi? Yuk, segera lengkapi kebutuhan rumahmu bersama Dekoruma!