Memasuki bulan suci, aktivitas sehari-hari tetap berlangsung. Terlepas dari kesibukan rutin, tak ada salahnya memajang dekorasi Ramadhan untuk mengingatkan setiap penghuni rumah terhadap hari-hari puasa yang sedang dijalani.

Sebagai bentuk dari persiapan batin menyambut Lebaran pada awal bulan depan, rumah pun perlu disiapkan agar suasana lebih meriah. Berikut adalah lima dekorasi Ramadhan rekomendasi Kania.

Bunga Sedap Malam

Selain dipercaya membawa energi positif menurut feng shui, bunga hias ini siap mengharumkan ruangan dengan aroma khas yang tahan lama. Ia pun menjadi dekorasi Ramadhan yang khas dan sering diburu sehari sebelum Lebaran.

Kelompak bunganya yang berwarna putih melambangkan kesucian yang membuatnya cocok untuk dijadikan dekorasi Ramadhan. Letakkan dalam vas cantik di berbagai ruangan dalam rumah. Jangan lupa untuk memberi air secukupnya.

Lentera Besi

Identik dengan suasana bulan puasa, dekorasi Ramadhan berupa lentera besi dengan warna-warni yang cerah dapat menambah kehangatan suasana pada hunian, sekaligus menerangi sekeliling hunian jika dijadikan lampu taman.

Pada zaman dahulu sebelum lampu menjadi sumber pencahayaan utama, lentera hadir untuk menyambut datangnya bulan suci dengan meriah. Dekorasi Ramadhan ini pun dikenal dengan nama the fanous dalam bahasa Arab dan menjadi simbol pada bulan suci ini.

Papan Kapur

Papan kapur merupakan pilihan dekorasi yang sederhana namun serbaguna, karena mudah untuk mengganti tulisan pada dekorasi Ramadhan ini.

Layaknya penunjuk di luar kafe, papan kapur dapat dijadikan hiasan dinding di area ruang tamu atau pintu masuk. Catat jadwal Imsakiyah selama seminggu pada dekorasi Ramadhan ini supaya ingat waktu-waktu untuk beribadah.

Kalender Ramadhan

Sama seperti kalender biasa, dekorasi Ramadhan ini dibuat dengan menandakan tanggal Lebaran dan juga hitungan mundur menuju Lebaran. Untuk memberikan semangat setiap hari selama bulan puasa, kamu bisa tempel kalender ini di pintu kulkas sebagai pengingat.

Bermodalkan kertas dan spidol, membuat dekorasi Ramadhan ini bisa menjadi proyek DIY bersama keluarga ataupun si kecil. Kamu bisa menempelkan stiker khas Islami dan membuat kaligrafi Arab pada kalender ini.

Lilin

Sebagai lambang kehangatan keluarga, dekorasi Ramadhan ini pun identik dengan bulan puasa. Memasang lilin menyala setiap waktu sahur dan buka puasa tentu akan memberikan kehangatan sekaligus tambahan penerangan pada ruang makan.

Selain itu, dekorasi Ramadhan ini juga berguna untuk mengusir lalat yang dapat mengganggu semua penghuni rumah saat makan.

Tak perlu seramai dekorasi Ramadhan di mall, mudah sekali, kan untuk menyambut bulan puasa secara sederhana? Saran Kania adalah untuk menjadikan dekorasi Ramadhan sebagai proyek DIY sambil ngabuburit, lumayan menjadi produktif selagi menunggu buka puasa.