Setiap hunian membutuhkan kursi supaya penghuninya bisa duduk dengan nyaman, baik saat makan atau pun bekerja. Namun ukuran kursi seringkali membuat ruangan terasa sempit, apalagi untuk hunian di atas lahan terbatas. Satu-satunya solusi yang bisa diterapkan adalah menggunakan kursi lipat.

Kursi lipat bisa disimpan di sudut ruangan saat tidak digunakan dan kamu akan memiliki ruang gerak yang cukup. Seiring berkembangnya zaman dan kreativitas, saat ini kursi lipat memiliki desain yang estetik dan tentunya nyaman digunakan seperti tujuh model di bawah ini.

Semudah menyimpan pakaian

homedit.com

Menyandarkan kursi lipat di dinding akan membuat dinding mudah berbekas. Untungnya, ada kursi lipat yang didesain seperti hanger atau gantungan baju seperti ini. Kamu hanya perlu menyiapkan tiang besi di sudut rumah dan menggantungkan kursi layaknya kamu sedang menggantung pakaian.

Desainnya minimalis, ramping, dan tersedia dalam aneka warna warna pastel. Menggemaskan, bukan?

Berlukiskan bunga ala shabby chic

homedit.com

Berikutnya, ada kursi lipat dari papan kayu yang bisa dijadikan dekorasi ketika tidak sedang digunakan untuk duduk. Kursi lipat sekaligus lukisan ini memiliki dua lipatan. Bagian atas untuk duduk, sedangkan bagian bawah untuk menyangga kursi.

Lukisan buket bunga pada warna biru muda dari kursi lipat ini pun cocok untuk digunakan dalam konsep interior shabby chic. Tampak kontras dan estetik!

Kulit nyaman nan elegan

homedit.com

Kursi lipat tidak hanya tersedia dalam desain minimalis, tapi juga mewah karena bisa dibuat menggunakan material kulit seperti pada inspirasi di atas. Bentuknya yang fleksibel dan tangguh mampu menopang badan saat tengah bersantai atau membaca buku di pojok baca. Namun, kamu perlu mengikuti perawatan sofa kulit agar ia dapat tahan lama.

Sofa ala kursi lipat

homedit.com

Kursi lipat pada umumnya mengutamakan desain yang simpel dan praktis agar dapat disimpan secara mudah, Dengan memanfaatkan bantalan sofa empuk, desain kursi lipat ini mengutamakan kenyamanan bagi siapa pun yang menggunakannya.

Tak hanya itu, dimensi kursi yang tergolong lebih panjang ini pun dapat menjadi tempat duduk tambahan ideal karena dapat memuat lebih banyak orang. Ia pun tetap praktis karena dapat dilipat dan disimpan dengan disandingkan ke dinding.

Dominasi kayu, serasa dekat dengan alam

homedit.com

Pernahkah terpikir untuk menggunakan kursi lipat pada area outdoor rumah seperti teras rumah dan halaman belakang? Dengan kerangka kayu dan anyaman kain yang direntangkan sebagai sandaran dan alas duduk, desain kursi ini cocok untuk menemani kamu bersantai sambil membaca koran ataupun membaca buku kesayangan.

Desain dari masa depan

folditure.com

Kursi lipat dengan desain futuristik ini terlihat sangat estetik, memanfaatkan stainless steel sebagai material utama.

Selain tahan lama, kursi lipat ini dibarengi dengan meja belajar, lengkap dengan lampu meja. Cocok bagi para pelajar dan mereka yang kerja dari rumah, jangan lupa untuk menambah alas duduk supaya kulit tidak terasa dingin saat bersentuhan langsung dengan materialnya.

Model simpel dengan desain kekinian

homedit.com

Umumnya, kursi lipat dengan model standar digunakan sebagai tempat duduk tambahan pada ruang kelas atau hajatan. Namun, model standar bukan berarti tidak bisa dimodifikasi desainnya agar terlihat lebih kekinian.

Desain kursi lipat ini terkesan lebih minimalis dengan fokus pada satu warna dalam skema warna monokrom. Material yang digunakan pun mempunyai tampilan glossy sehingga memberikan kesan modern.

Tak hanya praktis, kursi lipat bisa saja nyaman sekaligus menjadi dekorasi dengan desainnya yang estetik. Oleh sebab itu, jangan selalu membayangkan kursi lipat dengan model standar saja, menambahkan kursi lipat dengan desain seperti inspirasi-inspirasi di atas pasti akan menambah estetika ruangan sekaligus menjadikan ruang lebih efisien. Multifungsi sekali!

Selain menggunakan kursi lipat, hidupkan juga suasana rumahmu dengan aneka furnitur lainnya dari Dekoruma! Dekoruma jual sofa bed, kursi teras, lemari pakaian, meja tv, hingga rak sepatu dengan beragam pilihan moden dan ukuran.

Kalau kamu justru sedang mencari kasur baru, Dekoruma juga menyediakan aneka jenis kasur dari berbagai merek terkenal, seperti spring bed Serta, Alga, dan King Koil. Lengkap banget, ‘kan? Yuk, langsung saja cek semuanya di Dekoruma!