Idealnya, setiap bangunan wajib mempunyai sirkulasi udara yang baik. Kriteria rumah sehat tersebut didapatkan dari berbagai hal, salah satunya adalah dukungan ventilasi yang mumpuni seperti dinding roster untuk membuat pertukaran udara berjalan lancar dan membuat rumah tidak lembap atau pengap.

Sangat cocok digunakan di hunian yang berada di kawasan tropis, dinding roster tak hanya dapat menambah estetika hunian, namun berperan sebagai jalur sirkulasi udara dan cahaya matahari. Buat kamu yang tertarik mengaplikasikan lubang angin ini, Kania akan membagikan enam variasi roster yang bisa kamu gunakan pada rumahmu.

Dinding Roster Beton

archdaily.com

Selain memiliki durabilitas yang prima, dinding roster beton memiliki tampilan yang sangat estetik. Secara umum, roster yang terbuat dari beton memiliki bagian tengah yang dilubangi untuk meminimalisir sinar matahari yang terik serta menyalurkan udara sejuk ke dalam hunian.

Kamu bisa menggunakan dinding roster beton pada fasad bangunan untuk hasilkan visual bayangan yang unik, serta memanfaatkannya sebagai dekorasi interior sebagai partisi antara bagian indoor dan outdoor di hunian.

Dinding Roster Batako

pinterest.com

Memiliki karakter warna abu-abu menyerupai dinding roster beton, lubang angin yang satu ini dijual dengan harga yang lebih terjangkau sehingga cocok digunakan oleh kamu yang memiliki anggaran terbatas. Umumnya diaplikasikan seperti roster dari beton, roster dari batako bisa diaplikasikan pada bagian interior dan eksterior hunian untuk tonjolkan kesan dingin dan unfinished pada hunian bergaya modern atau industrial.

Dinding Roster Keramik

flickr.com

Sementara itu, kamu yang ingin mendapatkan finishing mengkilap nan mewah bisa menggunakan dinding roster berbahan keramik. Roster dari keramik sangat pas difungsikan sebagai dekorasi atau partisi di dalam hunian, serta dipakai untuk menghias bagian fasad bangunan.

Terdiri dari berbagai macam warna dan pola, kamu disarankan berhati-hati saat menggunakan dinding roster keramik karena rentan pecah dan tergores.

Dinding Roster Tanah Liat

facebook.com

Memiliki tampilan yang sangat eksotis, dinding roster berbahan tanah liat telah digunakan sejak lama oleh masyarakat Indonesia dan kebanyakan diterapkan sebagai pagar. Kendati demikian, kamu bisa menggunakannya pada bagian interior karena sanggup hasilkan kesan eksotik nan artistik.

Sayangnya, terdapat kekurangan dari dinding roster berbahan tanah liat, yakni warna cokelat yang lebih cenderung cepat pudar karena tak bisa dilapisi dengan cat.

Dinding Roster Kayu

pinterest.com

Dinding roster kayu sangat pas diaplikasikan oleh kamu yang ingin menciptakan gaya tradisional di hunian, seperti macam rumah adat di Indonesia. Dapat digunakan sebagai partisi ruangan ataupun fasad rumah, kamu bebas memilih jenis kayu untuk roster dengan ukuran ataupun pola yang diseuaikan menurut keinginan.

Namun sayangnya, salah satu kelemahan dinding roster kayu adalah rentan terjadi pelapukan akibat rayap kayu sehingga kamu harus cermat memilih jenis kayu yang paling unggul.

Dinding Roster GRC

pinterest.com

Glassfibre reinforced concrete atau GRC merupakan dinding roster modern yang bisa dibentuk dalam berbagai motif dan pola berkat produksinya yang memanfaatkan mesin. Memiliki karakter kukuh, ringan dan tahan lama, kamu bisa memilih variasi desain roster yang paling sesuai dengan konsep hunian untuk digunakan pada bagian eksterior seperti pagar ataupun di bagian interior sebagai partisi ruangan.

Selain dapat menyalurkan udara dan cahaya matahari dengan optimal, penggunaan dinding roster juga dapat membuat tampilan properti hunian menjadi lebih estetik dan menawan. Bahkan, bisa jadi nilai tambah saat rumah dijual suatu saat. Dari keenam variasi roster di atas, manakah yang paling kamu suka?

Butuh lebih banyak inspirasi seputar home & living? Baca juga artikel lainnya di Dekoruma, ya! Selain artikel, kamu juga bisa menemukan aneka furnitur untuk menghidupkan suasana rumahmu. Dekoruma jual meja rias, kursi makan, sofa ruang tamu, hingga kasur dari merek-merek ternama, seperti kasur The Luxe, King Koil, dan Comforta.

Ada pula aneka peralatan makan dan minum dari bahan berkualitas yang aman digunakan. Dekoruma jual cangkir & mug, piring, mangkok, sendok, dan garpu. Lengkap banget, ‘kan? Yuk, langsung saja cek semuanya di Dekoruma!