Setiap orang pasti ingin memiliki tempat bersantai yang asri. Apalagi ketika pulang dari aktivitas luar ruangan, jenuh dan lelah, kamu pulang ke rumah dan disuguhi dengan suasana yang segar dari taman kolam minimalis belakang rumah.

Untuk kamu yang memimpikan adanya taman dan kolam yang minimalis, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan terlebih dulu. Pertama kamu harus ingat bahwa taman, kolam dan rumah ini nantinya adalah satu kesatuan. Oleh karena itu, desain taman kolam minimalis harus sesuai dengan konsep rumahmu.

herreramarincosas.com

Yang kedua, penempatan kolam yang tepat untuk rumahmu juga penting nih. Tak perlu membuat kolam yang besar dan ribet, asalkan ada cukup ruang untuk membuat taman kolam minimalis.

Kali ini Kania bakal mengulas beberapa taman kolam minimalis yang bisa jadi inspirasimu dalam membuat kolam di halaman belakang rumahmu. Yuk simak di bawah ini!

1. Taman kolam minimalis air biru laut

zonatactica.com

Seakan-akan muncul dari dunia imajinasi, warna biru turquois pada taman kolam minimalis ini mengingatkan pada warna air di laut dalam. Pasang keramik warna biru pada dasar kolam untuk memberikan ilusi warna.

Sementara itu, untuk pinggiran kolam kamu bisa menambahkan batu-batuan alam serta berbagai bunga cantik, seperti bunga sepatu, calla lili, atau adenium. Dijamin kamu akan betah menikmati keindahan taman kolam minimalis di belakang rumahmu ini.

2. Taman kolam minimalis modern dan sederhana

eracaperealty.com

Desain taman kolam minimalis ini bisa kamu terapkan juga di belakang rumah dengan membuat petak-petak untuk tanaman-tanaman yang akan kamu tanam. Tinggalkan satu petak yang nantinya akan diisi air untuk kolam minimalis. Untuk menambahkan efek menenangkan, kamu bisa menambahkan fountain agar terdengar suara air mengalir setiap saat.

Tanaman yang dihadirkan pun bisa bermacam-macam. Di kiri dan kanan kolam, kamu bisa menanam tanaman hias bunga dan daun. Jika masih terasa kurang, tanaman gantung seperti kokedama atau tanaman rambat dinding seperti bunga anggrek bisa jadi pilihan.

3. Desain taman kolam minimalis dengan elemen batuan alam

ytimg.com

Inspirasi desain taman kolam minimalis berikutnya adalah desain dengan menggunakan elemen batu-batuan alam. Setelah kolam jadi, kamu bisa menambahkan batuan alam di setiap sisi kolam. Biarkan bunga teratai tumbuh di kolam ikan agar lebih terlihat seperti danau. Simpel, bukan?

4. Taman kolam minimalis dengan dek kayu

matchness.com

Sekilas mungkin kolam ini tampak seperti kolam ikan minimalis yang terpisah-pisah oleh kayu. Padahal, ini merupakan satu kolam minimalis yang diberi lantai kayu di atasnya.

Perpaduan antara kayu dan air di taman kolam minimalis ini bisa membuatmu lebih nyaman bersantai sambil membaca buku di belakang rumah. Manfaatkan dek kayu sebagai tempat menaruh furniture seperti kursi dan meja agar kamu bisa menikmati waktu istirahat pada akhir pekan ataupun sore hari yang damai.

5. Taman kolam minimalis untuk ikan dengan desain klasik

eracaperealty.com

Taman kolam minimalis ini berbentuk bulat dengan dikelilingi oleh bunga-bungaan dan juga bebatuan alam, serta beberapa pajangan unik seperti patung dewi-dewi. Desain ini merupakan gaya yang paling klasik untuk taman dengan kolam minimalis yang tentunya bisa kamu coba di rumah.

6. Taman kolam minimalis modern dengan fountain

contemporist.com

Taman kolam minimalis yang satu ini terletak di dekat ruang keluarga atau bersantai. Warna dinding khas industrial abu-abu serta batu-batuan dengan warna senada membuatnya terlihat modern.

Selain itu, tambahan fountain pada taman kolam minimalis ini membuat siapapun yang sedang beristirahat di ruang bersantai akan lebih rileks ketika mendengar suara gemericik air yang didatangkan dari air mancur.

Nah, setelah membaca ulasan Kania, kira-kira desain mana yang cocok dengan rumah dan selera kamu? Kalau kamu membutuhkan lebih banyak inspirasi desain dan home & living, jangan ragu untuk membaca artikel lainnya di Dekoruma, ya! Mulai dari pembahasan mengenai tips menata ruangan mungil, inspirasi desain kamar tidur estetik, cara hilangkan karat pada besi, hingga cara mengusir tikus secara alami, semuanya ada!

Kamu sedang cari furnitur multifungsi dengan desain yang efisien? Dekoruma jual kursi lesehan, sofa ruang tamu, meja makan, rak dinding, dan masih banyak lagi.

Selain furnitur, Dekoruma juga jual tirai, lampu gantung, jam dinding, dan dekorasi lainnya. Tunggu apa lagi? Yuk, langsung saja cek selengkapnya di Dekoruma!