Kalian pecinta gaya desain vintage yang serba jadul? Tren antik memang tidak pernah ada matinya, termasuk juga untuk dekorasi dan aksesori rumah seperti lampu antik.

Baik lampu antik dinding, meja ataupun sejenisnya, selalu ada saja yang berburu produk kuno sebagai pemanis ruangan. Penasaran mengapa lampu seperti lampu antik zaman Belanda pun masih digandrungi hingga sekarang? Lihat dulu deh pilihan Kania berikut supaya kalian juga tertarik mendekorasi rumah!

Industrial Vintage Penuh Karakter

appsforarduino.com

Tidak perlu repot berburu lampu antik. Menerapkan konsep industrial berupa material yang dibiarkan terekspos seperti besi mentah atau pipa dinding, lampu gantung dalam kedai kopi di atas mengawinkan antara seni artistik dengan instalasi bohlam seperti zaman dahulu.

Hasilnya, lampu antik yang serba berkarakter. Seluruh desainnya juga kreatif dan out of the box, jadi walaupun masih bergaya antik tetapi bisa juga dipasang di interior ruangan bergaya modern atau kontemporer.

Gaya Modern Lampu Antik Era Victorian

stylebyemilyhenderson.com

Gaya arsitektur era Victorian mengacu pada style klasik pada periode Queen Victoria sekitar pertengahan 1800 hingga akhir 1900. Gaya mewah yang khas sering muncul pada furnitur, lampu antik, dan juga berbagai detail konstruksi, bahkan masih eksis hingga sekarang ini. Oleh karena itu, tidak bakalan sulit menemukan lampu antik gantung gaya Victorian modern yang bisa kalian tambahkan sebagai focal point ruangan.

Gaya Retro Lampu Antik Warna- Warni

fatpoppi.com.au

Tren retro dan vintage selalu bersisian, sehingga pecinta dekorasi lampu antik pun semakin banyak pilihan. Inspirasi lampu meja berukuran kecil ini bisa jadi alternatif yang unik, dengan warna-warni ala tahun 70-an yang serba psychedelic dan seniman ternama Frida Kahlo yang klasik. Ditambah dengan badan lampu antik yang bernada serupa, dekorasi ini bisa menambah semarak ruangan secara effortless.

Lampu Antik Model Lentera Cantik

pinterest.com

Dekorasi lampu antik model lentera pastinya sangat ampuh untuk menarik perhatian para tamu yang berkunjung. Berbentuk rumah kaca kecil yang bisa digantung atau diletakkan, tersedia wadah untuk menempatkan lilin atau dekorasi bunga seperti inspirasi di atas. Sematkan foto juga bisa untuk gaya personal yang keren di lampu antik, lalu tempatkan di kamar tidur atau ruang keluarga.

Lampu Antik Dinding Aksen Tradisional

pinterest.com

Lampu antik dinding dengan material kayu atau bambu bisa jadi solusi pemanis eksterior atau interior yang paling efektif. Gaya tradisional sering hadir bahkan di interior ruangan modern berkat desain yang dekat dengan alam. Ditambah dengan penerangan yang minim, maka suasana bisa jadi semakin syahdu berkat lampu antik dinding demikian. Memilih lampu dari kayu atau bambu juga mudah disesuaikan dengan tema furnitur yang ada. Cocok banget deh!

Nostalgia ala Lampu Antik Gantung

rooang.com

Jika masa kecil atau remaja dihabiskan di Indonesia pada tahun 1980 hingga 1990-an, lampu teplok dengan sumbu minyak tanah pasti lekat di ingatan. Konsep lampu teplok sudah sering diangkat jadi dekorasi lampu antik dinding atau gantung yang bikin nostalgia. Tentunya cara menyalakannya tidak butuh dipompa atau menggunakan minyak tanah lagi, tetapi sudah bisa dengan bantuan bohlam lampu elektronik atau bahkan yang lebih modern, sistem sentuh loh!

Sudah dapat inspirasi lampu antik yang bisa kalian tambahkan di rumah? Sesuaikan saja dengan interior yang diusung dan jangan lupa lengkapi hunian dengan furniture yang sesuai. Di Dekoruma, ada beragam furnitur dan dekorasi, seperti lukisan, rak dinding, kursi malas, karpet, dan masih banyak lagi. Yuk, langsung saja kunjungi laman Dekoruma dan wujudkan rumah impianmu!