Tips dan Trik Alami Mengecilkan Perut di Rumah

Perut yang besar atau buncit pasti akan membuat siapa pun jadi tidak nyaman. Kamu akan merasa gerak menjadi terbatas, ditambah lagi kondisi perut yang besar akan membuat rasa percaya dirimu berkurang. Ketidaknyamanan terhadap perut buncit ini pada akhirnya membuat para produsen obat diet semakin banyak. Mereka menawarkan produk obat diet sebagai cara mengecilkan perut dengan cepat dan instan.

Sayangnya, memakai obat diet sebagai cara mengecilkan perut tentunnya memiliki efek samping, baik pada saat itu ataupun di waktu yang mendatang. Pada akhirnya, mungkin kamu memilih untuk pergi ke tempat-tempat olahraga. Akan tetapi, di tengah situasi wabah virus corona saat ini membuatmu kesulitan untuk pergi ke tempat olahraga tersebut karena masyarakat diimbau untuk tetap di dalam rumah.

Namun, jangan khawatir karena cara mengecilkan perut #BisaDiRumah secara alami sehingga hasilnya pun akan lebih sehat dan maksimal. Penasaran apa saja cara-caranya? Yuk, simak tujuh cara mengecilkan perut secara alami dari Kania di bawah ini!

Cara Mengecilkan Perut dengan
Sit-Up
dan Push-Up

pixabay.com

Cara mengecilkan perut yang satu ini sudah bukan rahasia lagi. Dua gerakan olahraga push-up dan sit-up sangat ampuh membakar lemak di bagian perut. Dengan kamu rajin melakukan cara mengecilkan perut ini setiap hari, impian mendapatkan perut rata sangat mungkin menjadi kenyataan.

Cara mengecilkan perut dengan sit-up dan push-up sebaiknya dilakukan pada pagi hari. Setidaknya, lakukan masing-masing gerakan olahraga yang bisa mengecilkan perut ini sebanyak 10 kali setiap pagi. Selain membakar lemak, melakukan olahraga ini juga akan mengurangi nafsu makanmu sehingga lebih efektif lagi dalam cara mengecilkan perut.

Cara Mengecilkan Perut dengan Minum Air Jeruk Nipis

google.com

Minum air jeruk nipis juga bisa menjadi cara mengecilkan perut alami yang efektif, lho! Hal ini karena jeruk nipis mengandung vitamin C yang tinggi sehingga bisa membantu menghancurkan lemak di dalam tubuh.

Sama seperti sit-up dan push-up, sebaiknya kamu minum satu gelas air jeruk nipis saat pagi hari, tepatnya ketika perut masih kosong. Namun, jika kamu memiliki penyakit maag, meminum air jeruk nipis setelah sarapan lebih dianjurkan. Lakukanlah cara mengecilkan perut ini dengan rutin setiap harinya.

Perbanyak Minum Air Putih

pixabay.com

Kenapa banyak minum air putih bisa menjadi cara mengecilkan perut? Simpelnya, ketika kamu banyak minum air putih, lemak dalam tubuh akan lebih mudah terlarut. Di samping itu, banyak minum air putih juga akan membuat kamu tidak cepat merasa lapar sehingga konsumsi makanmu bisa berkurang. Dalam melakukan cara mengecilkan perut ini, minumlah air putih sebanyak dua liter setiap harinya. Jika dirata-ratakan, jumlah tersebut setara dengan delapan gelas.

Cara Mengecilkan Perut dengan Olahraga Kardio

pixabay.com

Cara mengecilkan perut selanjutnya adalah dengan rutin melakukan olahraga kardio setiap hari. Melalui cara mengecilkan perut ini, secara alami dari waktu ke waktu perut kamu akan mengecil. Ini karena olahraga kardio membuat hampir seluruh tubuh bergerak maksimal, termasuk bagian perut.

Olahraga kardio ini tidak melulu harus mengeluarkan banyak uang ataupun repot-repot pergi ke tempat latihan setiap hari. Cara mengecilkan perut olahraga kardio ini bisa kamu lakukan dengan mudah dan sederhana, seperti jogging memutari taman rumah atau berenang di kolam renang rumahmu.

Cara Mengecilkan Perut dengan Mengurangi Asupan Gula

pixabay.com

Percuma sudah melakukan cara mengecilkan perut dengan berolahraga keras jika sumber lemak di perut tidak kamu hilangkan. Gula menjadi salah satu sumber lemak yang membuat perut tampak buncit. Hal ini karena di dalam gula ada kandungan fruktosa yang sulit dimetabolisme oleh tubuh. Fruktosa inilah yang kerap menumpuk di dalam perut.

Nah, mulai sekarang coba kurangi asupan gulamu sebagai cara mengecilkan perut yang efektif. Lebih baik, kamu mengonsumsi gula lebih sedikit di bawah ambang batas yang dianjurkan. Kementerian Kesehatan sendiri sudah mengeluarkan aturan bahwa konsumsi gula per hari tidak boleh lebih dari 50 gram atau sekitar 10 sendok teh.

Jangan Mengonsumsi Alkolhol

pixabay.com

Coba perhatikan, orang-orang yang sering mengonsumsi alkohol cenderung memiliki perut buncit. Bukannya tanpa alasan, hal ini karena alkohol dapat menghambat pembakaran lemak pada tubuh, di mana lemak paling sering menumpuk di bagian perut.

Oleh karena itu, menjahuhi alkohol bisa menjadi cara mengecilkan perut alami lainnya. Usahakanlah untuk tidak meminum alkohol dan ganti dengan jenis minuman lain yang lebih menyehatkan, seperti jus buah dan sayur. Namun, perlu diingat jangan menambahkan gula lagi pada jusmu, ya agar cara mengecilkan perut ini memberikan hasil maksimal.

Cara Mengecilkan Perut dengan Tidur yang Cukup

pixabay.com

Tidur yang cukup juga bisa menjadi cara mengecilkan perut secara alami yang ampuh. Hal ini karena dengan tidur yang cukup, hormon kortisol yang menyebabkan stres bisa dikurangi. Hormon kortisol ini jika tidak dikendalikan bisa membuat timbunan lemak pada perut.

Anjuran waktu tidur yang baik untuk orang dewasa adalah tujuh sampai sembilan jam. Dengan demikian, jika waktu tidurmu kurang dari anjuran tersebut, perutmu akan lebih mudah membesar. Jangan lupa untuk menggunakan kasur yang nyaman agar kamu bisa tidur nyenyak dan kualitas tidurmu pun lebih baik.

Itulah tujuh cara mengecilkan perut secara alami yang bisa kamu ikuti. Cara-cara mengecilkan perut tersebut #BisaDiRumah dan akan memberikan hasil yang baik jika kamu melakukannya secara rutin dan konsisten. Jangan lupa untuk mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer setelah melakukan beberapa cara mengecilkan perut di atas agar tidak ada kuman atau virus yang menempel. Selamat mengikuti cara mengecilkan perut di atas!

Baca juga artikel dengan informasi bermanfaat lainnya di Dekoruma! Tak hanya artikel, aneka jenis furnitur dengan kualitas terbaik juga ada di Dekoruma, lho! Dekoruma jual meja belajar, sofa, kursi panjang, rak dinding, lemari custom, dan masih banyak lagi. Yuk, lengkapi semua kebutuhan rumah tanggamu bersama Dekoruma!